Dinamika, Titik (2022) تأثير الذكاءات المتعددة ونتيجة تعلم اللغة العربية لدى طلبة قسم تعليم اللغة العربية السنة الدراسية 2021 بجامعة كديري الإسلاميّة الحكوميّة. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932507518_prabab.pdf Download (1MB) |
|
Text
932507518_bab1.pdf Download (742kB) |
|
Text
932507518_bab2.pdf Download (788kB) |
|
Text
932507518_bab3.pdf Download (997kB) |
|
Text
932507518_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
932507518_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (569kB) |
|
Text
932507518_bab6.pdf Download (424kB) |
|
Text
932507518_daftarpustaka.pdf Download (539kB) |
Abstract
ABSTRAK TITIK DINAMIKA, Dosen Pembimbing Dr. YUYUN ZUNAIROH, M.Pd. dan MOH. SHOLEH AFIYUDDIN, M.Pd.I, Pengaruh Kecerdasan Majemuk dan Hasil Belajar Bahasa Arab Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab Angkatan 2021, Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri, 2022. Kata Kunci: Kecerdasan Majemuk, Hasil Belajar Mustika berkata bahwa kecerdasan majemuk merupakan kemampuan berpikir yang terdiri dari beberapa bagian dan merupakan satu kesatuan yang dimiliki seseorang. Dan Patimah, T.S., Arwani, W., & Masri’ah menyatakan hasil belajar merupakan kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya. Tujuan Penelitian ini untuk mengungkap : 1) Tingkat kecerdasan majemuk dan hasil belajar mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2021 IAIN Kediri. 2) Pengaruh antara kecerdasan majemuk dengan hasil belajar mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2021 IAIN Kediri. Peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis survei. Pada penelitian ini terdapat dua variabel, yaitu variabel kecerdasan majemuk (X) sebagai variabel bebas dan variabel hasil belajar (Y) sebagai variabel terikat. Sampel dalam penelitian ini adalah 83 mahasiswa. Sedangkan untuk mengambil data tentang kecerdasan majemuk peneliti menggunakan kuesioner, dan untuk data hasil belajar peneliti memperoleh dari hasil ujian mata kuliah Ta’lim al-Arabiyah al-Mukatsafah. Untuk Pengujian instrumen kuesioner menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Sedangkan pada analisis data menggunakan uji normalitas, linearitas, dan analisis regresi linear berganda menggunakan aplikasi SPSS. Hasil Penelitian ini Menunjukkan bahwa: 1) Tingkat kecerdasan linguistik mahasiswa dalam kategori baik, kecerdasan logis-matematis dan spasial dalam kategori cukup, kecerdasan kinestetik-tubuh dan musik dalam kategori baik, kecerdasan interpersonal dan intrapersonal dalam kategori baik, dan kecerdasan naturalis juga dalam kategori baik. Dan tingkat hasil belajar bahasa Arab mahasiswa dalam kategori baik. 2) Terdapat pengaruh kecerdasan spasial terhadap hasil belajar (32%). Terdapat pengaruh antara kecerdasan kinestetik-tubuh terhadap hasil belajar (8%). Terdapat pengaruh antara kecerdasan logis-matematis terhadap hasil belajar (4%). Terdapat pengaruh antara kecerdasan musik terhadap hasil belajar (1%). Dan secara global kecerdasan majemuk berpengaruh 9,9% terhadap hasil belajar bahasa Arab mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2021 IAIN Kediri.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021402 Taqwim al-Ta'lim (Teaching Evaluation) 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Titik Dinamika |
Date Deposited: | 28 Jul 2022 02:46 |
Last Modified: | 28 Jul 2022 02:46 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/5270 |
Actions (login required)
View Item |