Interaksi Sosial Pelanggan Warung Kopi Samaji Di Kelurahan Ngronggo Kota Kediri

SALAFI, M NURIS (2024) Interaksi Sosial Pelanggan Warung Kopi Samaji Di Kelurahan Ngronggo Kota Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933704618_prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
933704618_bab1.pdf

Download (689kB)
[img] Text
933704618_bab2.pdf

Download (710kB)
[img] Text
933704618_bab3.pdf

Download (362kB)
[img] Text
933704618_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (384kB)
[img] Text
933704618_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (362kB)
[img] Text
933704618_bab6.pdf

Download (227kB)
[img] Text
933704618_daftarpustaka.pdf

Download (345kB)
[img] Text
933704618_lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (809kB)
[img] Text
933704618_lembarpernyataanpersetujuanpublikasi.pdf

Download (204kB)

Abstract

M Nuris Salafi. 2023. INTERAKSI SOSIAL PELANGGAN WARUNG KOPI SAMAJI DI KELURAHAN NGRONGGO KOTA KEDIRI, Skripsi, Program Studi Sosiologi Agama, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri Kediri. Pembimbing I, Dr. Khaerul Umam, M. Ud. dan pembimbing II Hasan Basri, M.Ag Kata kunci: Interaksi Sosial, Waung Kopi, Budaya Ngopi. Penelitian ini berjudul Interaksi Sosial Pelanggan Warung Kopi Samaji di Kelurahan Ngronggo Kota Kediri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui latar belakang mengapa banyak orang orang yang datang berulang kali ke warung kopi samaji. Hal hal apa saja yang membuat orang orang selalu datang berulang kali ke warung samaji serta bagaimana bentuk Interaksi sosial yang terjadi. Interaksi sosial merupakan suatu hubungan timbal balik yang terjadi diantara seseorang dengan orang lainnya ataupun dengan kelompok. Interaksi dapat terjadi jika terdapat dua orang ataupun lebih yang terlibat dalam sebuah komunikasi ataupun melakukan kontak sosial. Warung kopi merupakan tempat yang menyajikan dan menjual berbagai olahan biji kopi menjadi minuman guna bisa terkonsumsi oleh masyarakat, atau bangunan yang dipakai sebagai sebuah tempat untuk berdagang minuman dan makanan. Budaya ngopi adalah budaya yang dimana seseorang menjadikan ngopi sebagai suatu kebiasaan yang dilakukan secara terus menerus. Dengan adanya warung kopi menjadi salah satu ruang bagi masyarakat untuk menjadi tempat minum kopi bagi para penikmat kopi, tempat bersantai dan tempat menghilangkan kejenuhan. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mendapatkan informasi-informasi mengenai interaksi sosial antar pelanggan yang ada di warung kopi Samaji. Dengan menggunakan metode tersebut, peneliti ingin mengetahui interaksi sosial yang terjadi di warung kopi samaji Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori Interaksi Sosial milik George Simmel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa warung kopi menjadi tempat adanya interaksi sosial antar pelanggan, interaksi tersebut seperti antara lain seperti tempat bersosialisasi suatu hal, berbincang santai sambil berdiskusi dan sebagai sumber mencari rezeki. Dari beberapa hal tersebut menjadikan para pelanggan untuk datang terus menerus bahkan setiap hari. Apabila mereka tidak datang untuk sejenak meminum kopi maka ada yang kurang karena seperti prinsip yang diterapkan diwarung kopi samaji yaitu prinsip kekeluargaan antara pemilik dengan para pelanggan.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY (Studi Kemasyarakatan, incl : sosiologi) > 1608 Sociology > 160801 Applied Sociology, Program Evaluation and Social Impact Assessment
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: MUHAMMAD NURIS SALAFI
Date Deposited: 21 Mar 2025 06:24
Last Modified: 21 Mar 2025 06:24
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/16947

Actions (login required)

View Item View Item