Pengaruh pemberian kuis di akhir pembelajaran terhadap motivasi dan hasil belajar siswa kelas XI pada materi barisan dan deret

Wati, Fitriya (2023) Pengaruh pemberian kuis di akhir pembelajaran terhadap motivasi dan hasil belajar siswa kelas XI pada materi barisan dan deret. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932304419_prabab.pdf

Download (987kB)
[img] Text
932304419_bab1.pdf

Download (183kB)
[img] Text
932304419_bab2.pdf

Download (227kB)
[img] Text
932304419_bab3.pdf

Download (222kB)
[img] Text
932304419_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB)
[img] Text
932304419_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (170kB)
[img] Text
932304419_bab6.pdf

Download (115kB)
[img] Text
932304419_daftarpustaka.pdf

Download (165kB)
[img] Text
932304419_suratpernyataan.pdf

Download (114kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu 1) mengetahui pengaruh pemberian kuis terhadap motivasi belajar siswa; 2) mengetahui pengaruh pemberian kuis terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Quasi Experimental Design, dengan menggunakan desain Nonequivalent control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh pemberian kuis terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini terlihat dari hasil uji independent samples test yaitu nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,025 < 0,05, sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata motivasi belajar siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Selanjutnya dilakukan uji N-Gain untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian kuis terhadap motivasi siswa. Hasil uji N-Gain menunjukkan nilai rata-rata N-Gain kelas kontrol adalah 0,0717, tergolong dengan kategori rendah atau 0,0717 < 0,3. Sedangkan, nilai rata-rata N-Gain kelas eksperimen adalah 0,0749, tergolong dengan kategori rendah juga atau 0,0749 < 0,3. Berdasarkan perbandingan besarnya nilai N-Gain motivasi siswa pada kelompok eksperimen dan kontrol yaitu 0,0749 > 0,0717, sehingga dapat diketahui bahwa pembelajaran melalui kuis pada kelas ekperimen lebih berpengaruh besar dibanding pembelajaran tanpa kuis pada kelas kontrol. (2) Terdapat pengaruh pemberian kuis terhadap hasil belajar siswa. Hal ini terlihat dari hasil uji independent samples test yaitu nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05, sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata hasil belajar siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Selanjutnya dilakukan uji N-Gain untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian kuis terhadap hasil belajar siswa. Hasil perhitungan uji N-Gain menunjukkan nilai rata-rata N-Gain kelas kontrol adalah -0,2354, tergolong dengan kategori rendah atau -0,2354 < 0,3. Sedangkan, nilai rata-rata N-Gain kelas eksperimen adalah 0,2115, tergolong dengan kategori rendah juga atau 0,2115 < 0,3. Berdasarkan perbandingan besarnya nilai N-Gain hasil belajar pada kelas ekperimen dan kontrol yaitu 0,2115 > -0,2354, sehingga dapat diketahui bahwa pembelajaran melalui kuis pada kelas ekperimen lebih berpengaruh besar dibanding pembelajaran tanpa kuis pada kelas kontrol.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES (Ilmu Matematika) > 0102 Applied Mathematics (Matematika Terapan) > 010201 Approximation Theory and Asymptotic Methods (Teori Pendekatan dan Metode Asimtotik)
01 MATHEMATICAL SCIENCES (Ilmu Matematika) > 0102 Applied Mathematics (Matematika Terapan) > 010203 Calculus of Variations, Systems Theory and Control Theory (Kalkulus Variasi, Teori Sistem dan Teori Kontrol)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Tadris Matematika
Depositing User: Fitriya Wati
Date Deposited: 10 Aug 2023 07:21
Last Modified: 10 Aug 2023 07:21
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/9534

Actions (login required)

View Item View Item