Cholilah, Zahirotu (2023) اختبار اللغة العربية النهائي على أساس التفكير للمستوى العالي؛ تحليل البنود من الاختبار للفصل السابع من المدرسة المتوسطة لهيئة المدارس الأهلية في مدينة جومبانج. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932510919_prabab.pdf Download (816kB) |
|
Text
932510919_bab1.pdf Download (496kB) |
|
Text
932510919_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (406kB) |
|
Text
932510919_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (295kB) |
|
Text
932510919_bab4.pdf Download (152kB) |
|
Text
932510919_daftarpustaka.pdf Download (170kB) |
Abstract
Dalam abad 21 ini pemerintah turut serta menyambut dengan mencetuskan kebijakan kurikulum 2013 yang melanjutkan dan menyempurnakan dari kurikulum sebelumnya yaitu kurikulum KTSP karena ingin menuntaskan delapan standar nasional pendidikan yaitu standar isi, proses, kompetensi kelulusan, pendidik dan tenaga kependidikan, sarana dan prasarana, pengelolaan, pembiayaan, serta standar penilaian pendidikan. Kurikulum 2013 memusatkan pada pemerolehan kompetensi-kompetensi khusus oleh peserta didik. Mulyasa menyatakan bahwa salah satu faktor yang mengakibatkan rendahnya kualitas pembelajaran antara lain belum dimanfaatkannya sumber belajar yang ada secara maksimum oleh pendidik ataupun peserta didik. Standart penilaian pada kebijakan kurikulum 2013 lebih terfokus pada bagaimana guru menyusun butir soal, yang disarankan agar butir soal memiliki Higher Order Thinking Skills (selanjutnya disingkat HOTS). Pendekatan yang penulis gunakan pada penelitian ini melalui pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Sedangkan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah penelitian kepustakaan atau library research. Sumber data dalam penelitian ini yaitu soal penilaian akhir semester BKMS Jombang mata pelajaran bahasa Arab tahun pelajaran 2022/2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) kompetensi dasar, dan materi sudah sesuai demikian juga indikator soal sudah menggunakan kata kerja operasional. Akan tetapi, indikator soal mengenai level analisis, evaluasi, dan kreasi, jenis soal berfikir kritis, jenis soal problem solving menunjukkan bahwa soal penilaian akhir semester bkms (badan koordinasi madrasah tsanawiyah swasta) jombang mata pelajaran bahasa arab kelas VII belum memenuhi instrumen penilaian HOTS. Berdasarkan hasil penelitian tersebut diperlukan perumusan ulang soal yang belum mengandung HOTS. 2) Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa level 1 mengingat terdapat 5 soal (11%), level 2 memahami terdapat 8 soal (18%), level 3 menerapkan terdapat 30 soal (67%), pada level 4 menganalisis terdapat 0 soal (0%), pada level 5 mengevaluasi terdapat 0 soal (0%), dan level 6 menciptakan terdapat 2 soal (4%).
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education (Pendidikan menengah) 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | ZAhirotu Cholilah |
Date Deposited: | 06 Jun 2023 06:50 |
Last Modified: | 06 Jun 2023 06:50 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/8427 |
Actions (login required)
View Item |