Indah, Alvilutva (2023) Analisis Penerapan Metode Tutor Sebaya Pada Model Pembelajaran Discovery Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932302519_prabab.pdf Download (1MB) |
|
Text
932302519_bab1.pdf Download (412kB) |
|
Text
932302519_bab2.pdf Download (701kB) |
|
Text
932302519_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (824kB) |
|
Text
932302519_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
932302519_bab5.pdf Download (190kB) |
|
Text
932302519_daftar_pustaka.pdf Download (232kB) |
|
Text
932302519_sp.pdf Download (129kB) |
Abstract
Kemampuan dalam memecahkan suatu masalah matematis dapat dipengaruhi dari pemilihan metode dan model pembelajaran oleh guru. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa, mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis dengan metode tutor sebaya pada model discovery learning dan mengetahui kendala siswa dalam mengerjakan soal tes pemecahan masalah matematis. Metode penelitian ini menggunakan metode kombinasi dengan desain penelitian sequential explanatory. Penelitian ini dilaksanakan dengan dua tahapan berbeda. Pertama mengumpulkan data secara kuantitatif melalui pemberian soal tes. Subyek penelitian ini di salah satu SMA negeri kabupaten Kediri jurusan IPA sebanyak 64 siswa. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Analisis data kuantitatif dilakukan dengan melakukan analisis deskriptif dan inferensial. Analisis deskriptif dilakukan dengan menentukan ukuran pemusatan data skor kemampuan pemecahan masalah matematis, sedangkan anlisis infenrensial dilakukan dengan uji N-gain. Analisis data kualitatif dilakukan dengan triangulasi metode yakni mengumpulkan data berupa wawancara siswa dengan kategori tinggi, sedang dan rendah beserta dokumen hasil pekerjaan siswa. Analisis data kualitatif dilakukan melalui tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Rata–rata kemampuan pemecahan masalah matematis kelas eksperimen pada nilai pretest sebesar 54,88 berkategori rendah, pada nilai posttest sebesar 79,47 berkategori tinggi. Sedangkan kelas kontrol rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematis pada nilai pretest dan posttest sebesar 54,69 dan 61,41 dengan masing-masing berkategori rendah dan sedang. Analisis data dengan uji-Ngain pada kelas eksperimen memiliki rata–rata sebesar 0,6 berkategori sedang . Sedangkan pada kelas kontrol memiliki rata-rata sebesar 0,2 berkategori rendah . Kendala yang dialami siswa pada kelas eksperimen adalah merencanakan pemecahan masalah. Sedangkan kelas kontrol adalah memahami masalah, merencanakan, dan melaksanakan rencana pemecahan masalah. Sehingga guru dapat membiasakan aktivitas pembelajaran terkait kendala yang dialami siswa.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 01 MATHEMATICAL SCIENCES (Ilmu Matematika) > 0101 Pure Mathematics (Matematika Murni) > 010101 Algebra and Number Theory (Aljabar dan Teori Bilangan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Tadris Matematika |
Depositing User: | ALVILUTVA INDAH |
Date Deposited: | 15 May 2024 07:26 |
Last Modified: | 15 May 2024 07:26 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/12790 |
Actions (login required)
View Item |