Nisak, Khairun (2018) Pengaruh Citra Merek (Brand Image) dan Lokasi (Place) Terhadap Keputusan Memilih Pondok Pesantren al-Amin Kota Kediri, Ekonomi Syariah, Syariah, IAIN Kediri, 2018. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
931319514-prabab.pdf Download (644kB) |
|
Text
931319514-bab1.pdf Download (196kB) |
|
Text
931319514-bab2.pdf Download (313kB) |
|
Text
931319514-bab3.pdf Download (209kB) |
|
Text
931319514-bab4.pdf Download (274kB) |
|
Text
931319514-bab5.pdf Download (172kB) |
|
Text
931319514-bab6.pdf Download (10kB) |
|
Text
931319514-daftar pustaka.pdf Download (85kB) |
|
Text
931319514-lampiran.pdf Download (378kB) |
Abstract
Salah satu bentuk produk jasa yang berkembang pesat adalah pondok pesantren. Pondok pesantren hadir dalam berbagai situasi dan kondisi yang tidak akan pernah mati meskipun dalam keadaan yang sederhana dengan karakteristik yang beragam. Guna memperdalam pendidikan agama terdapat berbagai alasan yang memicu (mendasari) santri dalam memilih pondok pesantren. Salah satu alasannya yaitu terbentuknya citra merek pondok pesantren yang baik di masyarakat. Alasan lain yang paling mendukung adalah lokasi yang mudah untuk dituju. Oleh karena itu peneliti melakukan penelitian mengenai seberapa besar pengaruh antara citra merek dan lokasi terhadap keputusan santri dalam memilih pondok pesantren. Pondok pesantren yang menjadi lokasi peneliti adalah Pondok Pesantren al-Amin yang terletak di Kota Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Analisis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Sampel pada penelitian ini adalah santri putra dan putri pondok pesantren al-Amin berjumlah 213 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara citra merek terhadap keputusan memilih pondok pesantren al-Amin Kota Kediri diperoleh p-value 0,000 >0,05. Dan nilai t hitung > t tabel yaitu 14,199> 1,971 yang artinya Ha diterima dan Ho ditolak. (2) Terdapat pengaruh lokasi terhadap keputusan memilih pondok pesantren al-Amin Kota Kediri diperoleh p-value sebesar 0,000 <0,05 artinya signifikan. Nilai t hitung > t tabel yaitu 8,365>1,971 yang artinya Ha diterima dan Ho ditolak. (3) Terdapat pengaruh antara citra merek dan lokasi terhadap keputusan memilih pondok pesantren al-Amin Kota Kediri dengan nilai Fhitung sebesar 217,754 sedangkan Ftabel sebesar 3,04. Dan nilai R2 (koefisien determinasi) sebesar 0,675 atau 67,5% ini berarti kemampuan variabel bebas (citra merek dan lokasi) menjelaskan variabel terkait (keputusan memilih) sebesar 67,5%, sedangkan sisanya 32,5% dipengaruhi oleh variabel lain diluar variabel yang digunakan. Variabel lain seperti harga dn promosi.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1502 Banking, Finance and Investment, Financial Institution > 150201 Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 05 Dec 2019 07:49 |
Last Modified: | 05 Dec 2019 07:49 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/920 |
Actions (login required)
View Item |