Analisis Penerapan Sistem Mobile UGT Dalam Meningkatkan Frekuensi Transaksi Di BMT UGT Nusantara Cabang Sukorejo, Blitar

Fitriani, Nur (2023) Analisis Penerapan Sistem Mobile UGT Dalam Meningkatkan Frekuensi Transaksi Di BMT UGT Nusantara Cabang Sukorejo, Blitar. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931409117_Prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
931409117_Bab1.pdf

Download (775kB)
[img] Text
931409117_Bab2.pdf

Download (593kB)
[img] Text
931409117_Bab3.pdf

Download (474kB)
[img] Text
931409117_Bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (772kB)
[img] Text
931409117_Bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (485kB)
[img] Text
931409117_Bab6.pdf

Download (463kB)
[img] Text
931409117_daftarpustaka.pdf

Download (578kB)
[img] Text
931409117_suratpernyataan.pdf

Download (77kB)

Abstract

Di era serba digital banyak bank yang telah melakukan inovasi dengan memanfaatkan perkembangan teknologi, diantaranya melalui media elektronik atau electronic banking (e-banking). E-banking dapat mendukung pelayanan bank kepada nasabah secara aman, nyaman dan efektif. BMT UGT Sidogiri merupakan salah satu lembaga keuangan yang telah menyediakan layanan online dengan memunculkan sebuah aplikasi Mobile UGT. Dengan adanya kemudahan yang diberikan, anggota dapat melakukan transaksi kapanpun dan dimana pun tanpa harus datang ke kantor, hal ini dapat meningkatkan jumlah anggotanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan sistem Mobile UGT dalam meningkatkan frekuensi transaksi di BMT UGT Nusantara Cabang Sukorejo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan metode observasi dan wawancara.Untuk sumber data dalam penelitian ini adalah pimpinan, customer service, dan nasabah BMT UGT Nusantara Cabang Sukorejo. Kemudian untuk memeriksa keabsahan data menggunakan teknik perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan Triangulasi. Setelah itu dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan dalam meningkatkan frekuensi transaksi di BMT UGT Nusantara Cabang Sukorejo menerapkan layanan sistem Mobile UGT yang didasari dengan teori mengenai indikator untuk mengetahui tingkat kualitas layanan yaitu pertanggungjawaban, efisiensi transaksi, bantuan kepada pelanggan, keamanan pelayanan, kemudahan penggunaan dan performa. Mobile UGT menyediakan berbagai fitur yakni: transfer, donasi (LAZ dan L-Kaf), pembayaran, pembelian, cek saldo, cek mutasi, pembiayaan, tabungan, produk yang ditawarkan, informasi kantor cabang BMT UGT Nusantara di seluruh Indonesia. Hal tesebut sangat menguntungkan bagi nasabah dapat melakukan transaksi kapanpun dan dimanapun tanpa harus datang langsung ke kantor, namun terdapat kendala yang sering dialami nasabah yakni sistem Mobile UGT yang mengharuskan terkoneksi dengan jaringan internet jika saat jaringan tidak stabil transaksi bisa tiba-tiba gagal. Dengan adanya sistem Mobile UGT juga sangat memudahkan pihak lembaga dalam mensikronkan data yang ada dilapangan dengan yang ada di sistem. Ketertarikan nasabah dengan adanya Mobile UGT ini terlihat dengan peningkatan jumlah nasabah dan jumlah frekuensi transaksi yang setiap tahunnya mengalami kenaikan. Untuk terus mempertahakan loyalitas nasabah UGT BMT Nusantara Cabang Sukorejo, Blitar terus meningkatkan pelayanan-pelayanannya dan menciptakan inovasi-inovasi baru.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1502 Banking, Finance and Investment, Financial Institution > 150206 Financial Technology (incl. Fintech Syariah)
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1502 Banking, Finance and Investment, Financial Institution > 150299 Banking, Finance and Investment not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Nur Fitriani
Date Deposited: 13 Jun 2023 06:40
Last Modified: 13 Jun 2023 06:40
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/8616

Actions (login required)

View Item View Item