Penggunaan Layanan Muamalat DIN (Digital Islamic Network) Dalam Meningkatkan Penerapan Green Banking Perspektif Manajemen Syariah (Studi Kasus Di Bank Muamalat KCP Mojokerto)

Laila, Nunik Kurniatul (2022) Penggunaan Layanan Muamalat DIN (Digital Islamic Network) Dalam Meningkatkan Penerapan Green Banking Perspektif Manajemen Syariah (Studi Kasus Di Bank Muamalat KCP Mojokerto). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931415718_Prabab.pdf

Download (958kB)
[img] Text
931415718_Bab1.pdf

Download (606kB)
[img] Text
931415718_Bab2.pdf

Download (888kB)
[img] Text
931415718_Bab3.pdf

Download (499kB)
[img] Text
931415718_Bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (767kB)
[img] Text
931415718_Bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (869kB)
[img] Text
931415718_Bab6.pdf

Download (267kB)
[img] Text
931415718_Daftarpustaka.pdf

Download (308kB)
[img] Text
931415718_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK NUNIK KURNIATUL LAILA, Dosen Pembimbing Dr. Sulistyowati, SHI, M.E.I dan Mohammad Bakir, M.Fil.I Judul Skripsi: EFEKTIVITAS PENGGUNAAN LAYANAN MUamalar DIN (DIGITAL ISLAMIC NETWORK) DALAM MENINGKATKAN PENERAPAN GREEN BANKING PERSPEKTIF MANAJEMEN SYARIAH (STUDI KASUS DI BANK MUAMALAT KCP MOJOKERTO). Program Studi Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri, 2022. Kata Kunci: Muamalat DIN, Green Banking, Manajemen Syariah Skripsi ini dilatarbelakangi oleh perkembangan zaman yang kian pesat, khususnya di Indonesia, adanya peran mobile banking sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan juga sekaligus sebagai wujud dukungan Bank Muamalat dalam menerapkan Green Banking karena didukung dengan adanya fitur-fitur yang ada di M-DIN seperti kemudahan dalam membuka rekening yang bisa dilakukan dirumah tanpa harus datang ke kantor langsung. Hal tersebut merupakan bentuk dukungan Bank Muamalat dalam mengurangi pemakaian kertas (paperless). Dalam manajemen Islam aspek keadilan, kejujuran dan kepercayaan memiliki peran yang signifikan dan tentunya harus sesuai dengan yang diperintahkan oleh Allah SWT. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan penelitian ini juga termasuk ke dalam penelitian lapangan. Teknik pengambilan data menggunakan teknik observasi, wawancara kepada narasumber yang bersangkutan dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan berupa data primer yang diperoleh langsung hasil wawancara dengan narasumber yang terlibat di dalam penelitian ini. Selanjutnya data sekunder diperoleh dari berbagai literatur sebagai penunjang penelitian. Analisis datanya dilakukan dengan reduksi data, sajian data dan menyimpulkan. Kemudian, uji keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan pengamatan, ketekunan pengamat dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penggunaan layanan M-DIN efektif dalam meningkatkan penerapan green banking di Bank Muamalat KCP Mojokerto. Hal ini dibuktikan dengan adanya fitur-fitur yang ada di M-DIN, seperti fitur buka rekening dan berbagai aktivitas pembayaran tagihan bisa dilakukan dengan online. Secara tidak langsung dengan adanya M-DIN dapat menciptakan laporan tanpa kertas, untuk membantu menjaga lingkungan. Selain itu, Muamalat DIN (Digital Islamic Network) merupakan produk digital yang ramah lingkungan. Dalam Manajemen Syariah di Prinsip amar ma,ruf nahi mungkar di Bank Muamalat KCP Mojokerto dilakukan dengan penggunaan MDIN ini bisa menghemat waktu dan biaya. Prinsip mewajibkan menegakkan keadilan di Bank Muamalat KCP Mojokerto ditunjukkan dari penggunaan layanan M-DIN bisa digunakan oleh dari kalangan remaja, ibu rumah tangga, dan orangorang yang paham dengan teknologi dan dapat menjaga keseimbangan lingkungan. Prinsip menyampaikan amanah di Bank Muamalat KCP Mojokerto dilakukan dengan memberikan penjelasan kepada para nasabah terkait kebijakan dari pusat untuk menggunakan Muamalat DIN, guna membantu aktivitas bertransaksi secara online.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 14 ECONOMICS (Ekonomi) > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1502 Banking, Finance and Investment, Financial Institution > 150203 Financial Institutions (incl. Banking) > 15020301 Bank (incl. Bank Syariah)
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1502 Banking, Finance and Investment, Financial Institution > 150206 Financial Technology (incl. Fintech Syariah)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Nunik Kurniatul Laila
Date Deposited: 11 Apr 2023 03:23
Last Modified: 11 Apr 2023 03:23
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/8152

Actions (login required)

View Item View Item