Kemampuan Komunikasi Matematis Melalui Pemberian Soal Uraian Pada Materi Polinomial Kelas XI Mipa 4 Di SMA Negeri 2 Kediri

Nurhidayah, Fenti (2021) Kemampuan Komunikasi Matematis Melalui Pemberian Soal Uraian Pada Materi Polinomial Kelas XI Mipa 4 Di SMA Negeri 2 Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932300517_prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
932300517_bab1.pdf

Download (173kB)
[img] Text
932300517_bab2.pdf

Download (368kB)
[img] Text
932300517_bab3.pdf

Download (327kB)
[img] Text
932300517_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
932300517_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (288kB)
[img] Text
932300517_bab6.pdf

Download (159kB)
[img] Text
932300517_daftarpsutaka.pdf

Download (163kB)
[img] Text
932300517_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

HALAMAN ABSTRAK ABSTRAK FENTI NURHIDAYAH, Dosen Pembimbing Dr. Noer Hidayah, M.Si. dan Agus Miftakus Surur S.Si, M.Pd., Kemampuan Komunikasi Matematis melalui Pemberian Soal Uraian pada Materi Polinomial Kelas XI MIPA 4 di SMA Negeri 2 Kediri, Skripsi, Program Studi Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah, IAIN Kediri, 2021. Kata Kunci: Kemampuan komunikasi Matematis, Soal Uraian, Polinomial. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis siswa melalui pemberian soal uraian pada materi sistem Polinomial. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 32 siswa. Pengambilan subjek penelitian dilakukan melalui teknik Purposive Sampling. Dalam penelitian ini siswa dikelompokkan menjadi 3 (tiga) kategori yaitu berkemampuan tinggi, berkemampuan sedang, dan berkemampuan rendah berdasarkan kriteria pengelompokkan siswa. Selanjutnya diambil lagi siswa yang sudah dikelompokkan sebanyak 9 siswa dengan rincian 3 siswa berkemampuan rendah, 3 orang siswa berkemampuan sedang, dan 3 siswa berkemampuan tinggi. Indikator Kemampuan Komunikasi Matematis dibagi menjadi tiga macam, yaitu 1) mempresentasikan benda nyata kedalam ide atau simbol matematika, 2) menjelaskan ide, situasi, dan relasi matematika secara tulisan dengan benda nyata, gambar, grafik, dan ekspresi aljabar, 3) menyatakan peristiwa sehari-hari dalam bahasa atau simbol matematika. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, diketahui bahwa kemampuan x komunikasi matematis siswa yang berkemampuan tinggi memenuhi tiga buah indikator kemampuan komunikasi matematis yang telah disebutkan. Pada siswa yang berkemampuan sedang hanya memenuhi dua indikator kemampuan komunikasi matematis yang telah disebutkan. Sedangkan siswa yang berkemampuan rendah hanya mampu memenuhi satu indikator kemampuan komunikasi matematis yang telah disebutkan.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy (Kurikulum dan Pedagogi Matematika dan Numerasi)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Tadris Matematika
Depositing User: Mokamad Mahbub Junaidi
Date Deposited: 09 Mar 2023 03:17
Last Modified: 09 Mar 2023 03:17
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/7901

Actions (login required)

View Item View Item