Hubungan Efikasi Diri Dengan Prokrastinasi Akademik Pada Siswa SMA NEGERI 2 Kota Kediri Selama Blended Learning Di Masa Pandemi

Syarafina, Almira Zata (2022) Hubungan Efikasi Diri Dengan Prokrastinasi Akademik Pada Siswa SMA NEGERI 2 Kota Kediri Selama Blended Learning Di Masa Pandemi. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933412816_prabab.pdf

Download (357kB)
[img] Text
933412816_bab1.pdf

Download (201kB)
[img] Text
933412816_bab2.pdf

Download (339kB)
[img] Text
933412816_bab3.pdf

Download (370kB)
[img] Text
933412816_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (385kB)
[img] Text
933412816_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (173kB)
[img] Text
933412816_bab6.pdf

Download (87kB)
[img] Text
933412816_daftar_pustaka.pdf

Download (229kB)

Abstract

Syarafina, Almira, Zata. 2022 : Hubungan Efikasi Diri Dengan Prokrastinasi Akademik Pada Siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri Selama Blended Learning Di Masa Pandemi. Skripsi Program Studi Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri Pembimbing I : Jati Pamungkas, M.A Pembimbing II : Fatma Puri Sayekti, M.Psi, Psikolog Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya wabah covid-19 yang mempengaruhi sektor pendidikan di Indonesia, hingga mengakibatkan pembatasan aktivitas termasuk kegiatan belajar mengajar di sekolah. Berbagai hal yang menjadi penyebab perilaku prokrastinasi pada siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri dalam menjalankan pembelajaran seperti sering menunda menyelesaikan tugas, bersantai dan kurangnya pemahaman yang mengakibatkan proses belajar menjadi terbatas sehingga ini menjadi faktor penunda selesainya tugas sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak dan bagaimana gambaran dari hubungan efikasi diri akademik dengan prokrastinasi akademik pada siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri. Pengidentifikasian permasalahan dalam penelitian ini yaitu menggunakan penelitian kuantitatif, dengan populasi seluruh siswa kelas X, XI, dan XII di SMA Negeri 2 Kota Kediri sebanyak 1.238 orang dan sampel yang digunakan sebanyak 302 orang. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan skala efikasi diri dan prokrastinasi akademik dengan teknik simple random sampling. Variabel efikasi diukur menggunakan skala berdasarkan aspek efikasi diri dari Bandura yang terdiri dari 21 item, sedangkan variabel prokrastinasi akademik diukur menggunakan skala berdasarkan aspek dari Ferrari yang terdiri dari 26 item. Analisis data menggunakan teknik analisis korelasi product moment oleh Pearsons. Diperoleh hasil yaitu; 1) Tingkat efikasi diri pada siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri selama blended learning di masa pandemi berada pada kategori sedang dengan persentase sebesar 81,5%. 2) Tingkat prokrastinasi akademik pada siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri selama blended learning di masa pandemi berada pada kategori sedang dengan persentase 90,75%. 3) Hasil r = -0,602 dengan taraf signifikansi 0,000 (p<0,05), menunjukkan adanya hubungan negatif yang signifikan antara efikasi diri dengan prokrastinasi akademik pada siswa SMA Negeri 2 Kota Kediri selama blended learning di masa pandemi. Yang berarti semakin tinggi efikasi diri yang dimiliki seorang siswa, maka akan semakin rendah perilaku prokrastinasi akademiknya. Dan begitu pula sebaliknya. Kata Kunci: Efikasi Diri, Prokrastinasi Akademik, Blended Learning

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES (Ilmu Psikologi dan Kognitif) > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Psikologi Islam
Depositing User: Almira Zata Syarafina
Date Deposited: 06 Oct 2022 02:27
Last Modified: 06 Oct 2022 02:27
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/6460

Actions (login required)

View Item View Item