Hubungan Antara Body Image Dengan Pembelian Impulsif Pada Wanita Usia Dewasa Awal Yang Bekerja Sebagai Freelancer Di Kota Kediri

Ainaa, Qorri (2022) Hubungan Antara Body Image Dengan Pembelian Impulsif Pada Wanita Usia Dewasa Awal Yang Bekerja Sebagai Freelancer Di Kota Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN KEDIRI.

[img] Text
933405817_prabab.pdf

Download (753kB)
[img] Text
933405817_bab1.pdf

Download (36kB)
[img] Text
933405817_bab2.pdf

Download (580kB)
[img] Text
933405817_bab3.pdf

Download (514kB)
[img] Text
933405817_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (931kB)
[img] Text
933405817_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (132kB)
[img] Text
933405817_bab6.pdf

Download (9kB)
[img] Text
933405817_daftarpustaka.pdf

Download (239kB)
[img] Text
933405817_suratpernyataan.pdf

Download (409kB)

Abstract

Qorri Ainaa, Dosen Pembimbing: Mohammad Zaenal Arifin, MHI, Arisa Rahmawati Zakiyah.M,Si, Hubungan antara Body Image dengan Pembelian Impulsif Pada Wanita Usia Dewasa Awal Yang Bekerja Sebagai Freelancer di Kota Kediri, Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, IAIN Kediri, 2021. Kata Kunci: body image, pembelian impulsif, freelancer Body image merupakan sebuah persepsi yang muncul pada seseorang melalui pikirannya, perasaannya, dan reaksi seseorang terhadap dirinya atau citra tubuh yang dimilikinya. Individu dengan body image yang negatif dapat meningkatkan kecenderungan melakukan pembelian impulsif terkait dengan sifat atau kepribadian individu terhadap kurangnya kontrol. Adapun tujuan dari pada penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara body image dan pembelian impulsif pada wanita dewasa awal yang bekerja sebagai freelancer di Kota Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah wanita yang bekerja sebagai freelancer pada dewasa awal ± 18 tahun – ± 40 tahun sebanyak 100 responden dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Teknik pengumpulan data melalui kuesioner dalam bentuk google form. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi product moment. Hasil penelitian ini menunjukkan: ada hubungan negatif signifikan antara body image dengan pembelian impulsif pada wanita dewasa awal yang bekerja sebagai freelancer di Kota Kediri maka Ha diterima dan H0 ditolak. Adapun arah hubungan negatif signifikan yang berarti bahwa body image yang rendah menimbulkan pembelian impulsif yang semakin rendah. Freelancer beranggapan bahwa dengan body image yang kurang sempurna membuat keputusan untuk melakukan pembelian secara impulsif tanpa perencanaan dan pertimbangan yang lebih matang.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES (Ilmu Psikologi dan Kognitif) > 1701 Psychology > 170113 Social and Community Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Psikologi Islam
Depositing User: Qorri Aina
Date Deposited: 09 Jun 2022 04:50
Last Modified: 09 Jun 2022 08:17
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/4628

Actions (login required)

View Item View Item