Pengaruh Produk Dan Sumber Daya Manusia Terhadap Keputusan Memilih Klinik Berobat (Studi Pada Klinik Pratama Dr Vitis Desa Grogol Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri)

ninna, ayun qurrotul (2021) Pengaruh Produk Dan Sumber Daya Manusia Terhadap Keputusan Memilih Klinik Berobat (Studi Pada Klinik Pratama Dr Vitis Desa Grogol Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931323416_prabab.pdf

Download (293kB)
[img] Text
931323416_bab1.pdf

Download (192kB)
[img] Text
931323416_bab2.pdf

Download (176kB)
[img] Text
931323416_bab3.pdf

Download (257kB)
[img] Text
931323416_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (219kB)
[img] Text
931323416_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (221kB)
[img] Text
931323416_bab6.pdf

Download (55kB)
[img] Text
931323416_daftarpustaka.pdf

Download (110kB)
[img] Text
931323416_suratpernyataan.pdf

Download (423kB)

Abstract

ABSTRAK Qurrotul Ayuninna, Dosen Pembimbing: Dr. Hj. Zuraidah, M. Si, dan Achmad Munif, S.E.,MM: Pengaruh Produk dan Sumber Daya Manusia terhadap Keputusan Memilih Klinik Berobat (Studi Pada Klinik Pratama dr. Vitis Desa Grogol, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri) Ekonomi Syariah, Ekonomi dan Bisnis Islam, IAIN Kediri, 2021. Kata Kunci: Produk, Sumber Daya Manusia, Keputusan Pemilihan. Berdirinya perusahaan baru bermacam-macam bidangnya membuat setiap perusahaan harus bersaing lebih ketat untuk mencapai tujuan perusahaan.Berbagai pelayanan yang baik dilakukan agar perusahaan mempunyai citra dan kualitas yangbaik terlebih bagi perusahaan jasa. Keunggulan dalam pelayanan dan penyediaan fasilitas merupakan hal yang penting karena akan mendukung perusahaan dalam mencapai tujuan-tujuannya. Penggunaan jasa kesehatan saat ini sudah menjadi kebutuhan, salah satu usaha jasa kesehatan yang banyak dijumpai adalah klinik. Saat ini klinik menjadi rujukan tempat berobat masyarakat. Keberadaan klinik kesehatan sebagai salah satu UMKM pemberi jasa yang bergerak dalam bidang kesehatan, yang akan diakses masyarakat ketika membutuhkan pelayanan kesehatan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan sampel sebanyak 349 pasien Klinik Pratamadr. Vitis, Kediri. Jumlah populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh pasien Klinik dr. Vitis Desa Grogol Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri yang tidak terbatas. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Teknik Probability Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) produk di Klinik Dr. Vitis menghasilkan 86% responden menyatakan kategori variabel produk baik(2) SDM termasuk dalam kategori baik dengan hasil 72,8% (3) Keputusan pemilihanpengobatan di Klinik dr. Vitis termasuk dalam kategori baik dengan hasil 69,1%. Berdasarkan hasil analisis uji Pearson Product Moment menunjukkan nilai R sebesar 0,522 yang berada pada interval interval 0,60 – 0,799 yang berarti memiliki hubungan yang kuat. Uji regresi linier berganda menghasilkan persamaan Y= 12,278 + 0,267 X1 + 0,325 X2. Dari hasil uji F di peroeh nilai sebesar 187,612 dengan nilai signifikan 0,000 artinya variabel independen berpengaruh secara simultan terhadap variabel dependen. Dari hasil analisis diperoleh hasil koefisien determinasi R2 menunjukkan nilai 0,722, artinya antara variabel X1 dan X2 mampu mempengaruhi variabel Y sebesar 72,2% sedangkan 27,8% dipengaruhi oleh faktor lain yaitu lokasi, harga, promosi, proses dan bukti fisik.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150312 Organisational Planning and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: QURRORUL AYUNINNA
Date Deposited: 21 Feb 2022 05:03
Last Modified: 21 Feb 2022 05:03
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/3515

Actions (login required)

View Item View Item