MUSTAKIM, MUSTAKIM (2017) Pergeseran Orientasi Belajar Santri Di Pondok Pesantren (Studi Kasus Di Pondok Pesantren Al-Ishlahiyyah Mayan Kranding Mojo Kediri). Masters (S2) thesis, IAIN Kediri.
Text
COVER DALAM, PERSETUJUAN PEMBIMBING, DLL.pdf Download (730kB) |
|
Text
bab 1.pdf Download (370kB) |
|
Text
bab 2.pdf Download (303kB) |
|
Text
bab 3.pdf Download (138kB) |
|
Text
bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (521kB) |
|
Text
bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (451kB) |
|
Text
bab 6.pdf Download (233kB) |
|
Text
pedoman wawancara Tesis.pdf Download (180kB) |
Abstract
Ada fenomena yang menarik tentang tujuan santri belajar antara dulu dan sekarang, dulu dalam belajar santri bertujuan ingin mendapatkan ridlo Allah. Dengan bergesernya kebutuhan manusia saat ini, menggiring orientasi belajar santri di Pondok Pesantren Al-Ishlahiyyah. Dimana hari ini telah terjadi pergeseran orientasi belajar santri di Pondok Pesantren Al-Ishlahiyyah. Oleh karena itu tesis ini ingin mengungkap 1. Apa tujuan santri belajar di pondok pesantren Al-Ishlahiyyah 2. Apa faktor yang mempengaruhi pergeseran orientasi belajar santri di pondok pesantren Al-Ishlahiyyah 3. Apa implikasi dari pergeseran orientasi belajar santri di pondok pesantren Al-Ishlahiyyah? Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu pendekatan kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian studi kasus. Sumber data penelitian ini, mengklasifikasikan 3P yaitu person (Pengasuh, Alumni, Santri dll), Place (Pondok, madrasah) paper (gambar, angka). Pengumpulan datanya melalui metode wawancara, metode observasi dan metode dokumentasi. Analisis data bersifat deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan beberapa hal sebagai berikut: 1. Dulu tujuan santri mondok di pondok pesantren Al-Ishlahiyyah adalah hanya fokus untuk belajar ilmu agama islam Akan tetapi sekarang selain belajar agama juga bertujuan untuk sekolah formal. 2. a. Faktor internal, 1). Tujuan santri mondok tidak hanya untuk belajar agama islam saja melainkan juga untuk belajar di yayasan islam al-hisyamy kediri. 2). Keinginan untuk melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi. 3). Keinginan untuk bekerja. b. Faktor eksternal. 1). Tujuan orang tua. 2). Kiai 3).Tuntutan dunia kerja. 4). Berkembang pesatnya Yayasan Al-Hisyamy Kediri. 3.Implikasinya a. Dulu, mayoritas santri salaf sekarang kebalikannya (mayoritas santri formal). b. Dulu santri tidak mementingkan ijazah sekarang kebalikannya (membutuhkan ijazah). c.dulu santri tekun mema`nai kitab sekarang berkurang ketekunannya. d.Berkurangnya kemandirian dan kesederhanaan santri
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Masters (S2)) |
---|---|
Subjects: | 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES (Ilmu Psikologi dan Kognitif) > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology |
Divisions: | Program Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 11 Apr 2019 07:21 |
Last Modified: | 11 Apr 2019 07:21 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/318 |
Actions (login required)
View Item |