Penanaman Nilai Karakter Islami di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun

Zahroh, Fatimatus (2018) Penanaman Nilai Karakter Islami di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun. Masters (S2) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
92101117007 prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
92101117007 bab1.pdf

Download (270kB)
[img] Text
92101117007 bab2.pdf

Download (394kB)
[img] Text
92101117007 bab3.pdf

Download (185kB)
[img] Text
92101117007 bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (398kB)
[img] Text
92101117007 bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)
[img] Text
92101117007 bab6.pdf

Download (192kB)
[img] Text
92101117007 DP.pdf

Download (196kB)
[img] Text
92101117007 lamp.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Fenomena dekadensi moral yang terjadi di tengah–tengah masyarakat maupun di lingkungan pemerintah semakin meningkat dan beragam. Tindak korupsi, pembunuhan, kerusuhan, penjambretan, pelecehan seksual, kasus pornografi, penyalahgunaan narkoba, tawuran antar peserta didik, aksi menyontek, school bullying, serta membohongi orang tua dan guru merupakan contoh krisis karakter yang melanda bangsa ini. Keperihatinan terhadap fenomena tersebut banyak disikapi. Khususnya dalam pendidikan Islam, di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun mengambil langkah untuk menangkal hal-hal yang tersebut di atas terjadi. Dengan membudayakan kegiatan yang bernafaskan keislaman sehingga penanaman karakter Islami (Islamic character building) dapat terlaksana dengan optimal. Penelitian ini betujuan untuk mendeskripsikan nilai karakter Islami yang ditanamkan pada siswa, metode yang digunakan untuk menanamkan nilai karakter Islami, dan teknik evaluasi nilai karakter Islami di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Prosedur pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan/verifikasi data. Hasil analisis menunjukkan bahwa: 1) Nilai-nilai karakter Islami yang ditamankan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun adalah nilai religius, nilai jujur, nilai disiplin, nilai santun, nilai percaya diri, nilai peduli, dan nilai tanggung jawab. 2) Metode penanaman nilai karakter Islami di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun yaitu dengan memberikan materi langsung dalam pembelajaran di kelas, memberikan nasihat-nasihat, keteladanan, program pembiasaan, kegiatan ektrakurikuler, dan memberlakukan reward and punishment. 3) Teknik evaluasi penanaman nilai karakter Islami di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kota Madiun yaitu dengan observasi atau pengamatan guru dan portofolio atau unjuk kerja siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Masters (S2))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy (Kurikulum dan Pedagogi Agama)
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 09 Nov 2020 03:28
Last Modified: 09 Nov 2020 03:28
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/1740

Actions (login required)

View Item View Item