Upaya Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Pembiasaan Keagamaan Di MAN 2 Nganjuk

FADILA, WIDYA NUR (2024) Upaya Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Pembiasaan Keagamaan Di MAN 2 Nganjuk. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
20201036_prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
20201036_bab1.pdf

Download (542kB)
[img] Text
20201036_bab2.pdf

Download (443kB)
[img] Text
20201036_bab3.pdf

Download (388kB)
[img] Text
20201036_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (855kB)
[img] Text
20201036_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (454kB)
[img] Text
20201036_bab6.pdf

Download (185kB)
[img] Text
20201036_daftarpustaka.pdf

Download (419kB)
[img] Text
20201036_lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
20201036_pernyataanpersetujuanpublikasi.pdf

Download (197kB)

Abstract

Widya Nur Fadila, Dosen Pembimbing Drs. H. Moh. Rois, M.A dan Abdur Rouf Hasbullah, M.Pd.I, Upaya Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius Peserta Didik Melalui Pembiasaan Keagamaan di MAN 2 Nganjuk. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, IAIN Kediri, 2024. Kata Kunci : Upaya Guru, Karakter Religius, Pembiasaan Keagamaan. Pembiasaan keagamaan di madrasah merupakan suatu kegiatan keagamaan yang sengaja di terapkan dengan cara dibiasakan serta dilakukan dengan konsisten sehingga seluruh warga madrasah dapat terbiasa dan sadar pentingnya karakter religius yang termuat dalam pembiasaan keagamaan tersebut. Berkaitan dengan hal tersebut, fokus penelitian pada penelitian ini mengkaji tentang (1) bagaimana upaya guru dalam menanamkan karkter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk, (2) apa faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk, (3) bagaimana dampak upaya guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk. Melihat dari fokus penelitian yang dibahas, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) untuk mendeskripsikan upaya guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk, (2) untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk, (3) untuk mendeskripsikan dampak upaya guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitiannya yaitu studi kasus dengan memperoleh sumber data dari Guru, Kepala Sekolah, Waka Kurikulum, dan Peserta Didik. Teknik pengumpulan daya yang dilakukan yaitu dengan melakukan wawancara, observasi, dan juga dokumentasi. Analisis data yang dilakukan yaitu dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, seangkan untuk menguji keabsahan data pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan triangulasi. Hasil dari penelitian ini sesuai dengan fokus penelitian yaitu 1. Upaya guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk yaitu: a.) upaya guru memberikan motivasi kepada peserta didik, b.) upaya guru menjadi suri tauladan peserta didik. 2. Faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk, untuk faktor pendukungnya yaitu: a.) fasilitas madrasah yang sudah memadai, b.) motivasi dari guru, c.) dukungan orang tua, untuk faktor penghambatnya yaitu: a.) kurangnya kesadaran peserta didik, b.) latar belakang peserta didik, c.) rasa malas pada peserta didik. 3. Dampak upaya guru dalam menanamkan karakter religius peserta didik melalui pembiasaan keagamaan di MAN 2 Nganjuk yaitu: a.) adanya perubahan ke arah yang lebih baik bagi peserta didik, b.) adanya keterpaksaan pada peserta didik karena tuntutan madrasah.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators (Pendidikan Guru dan Pengembangan Profesional Pendidik)
13 EDUCATION (Pendidikan) > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Widya Nur Fadila
Date Deposited: 15 Aug 2024 03:31
Last Modified: 15 Aug 2024 03:31
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/13576

Actions (login required)

View Item View Item