Peningkatan Kemampuan Menulis Huruf Hijaiyah Melalui Metode Drill Pada Anak Kelompok A TK PKK Purwodadi Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2014/2015

Shofiyatun, Shofiyatun (2014) Peningkatan Kemampuan Menulis Huruf Hijaiyah Melalui Metode Drill Pada Anak Kelompok A TK PKK Purwodadi Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (573kB)
[img] Text
Bab 1-3.pdf

Download (471kB)
[img] Text
Bab 4-5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (456kB)
[img] Text
Bab 6 dp.pdf

Download (16kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti bahwa guru menggunakan metode pembelajaran yang konvesnsional yaitu metode lama yang tidak sesuai dengan usia pertumbuhan dan perkembangan anak, metode yang digunakan guru hanya berpusat pada metode ceramah, tanya jawab, penggunaan buku-buku majalah, buku tugas saja. Permasalahan penelitian ini adalah: 1) Bagaimanakah implementasi metode drill dalam meningkatkan kemampuan menulis huruf hijaiyah Pada anak kelompok A TK PKK Purwodadi Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri, 2) Apakah metode drill dapat meningkatkan kemampuan menulis huruf hijaiyah pada anak kelompok A TK PKK Purwodadi Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri. Penelitian Tindakan Kelas dengan subjek penelitian anak kelompok TK PKK Purwodadi Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, menggunakan lembar penilaian kemampuan anak, lembar observasi aktifitas anak. Implementasi metode drill untuk meningkatkan kemampuan menulis huruf hijaiyah pada anak kelompok A TK PKK Purwodadi sebagai berikut: guru memberikan penjelasan-penjelasan materi huruf hijaiyah tentang cara menulis, anak juga dikenalkan bentuk-bentuk huruf hijaiyah, guru memberikan contoh menulis dengan pertolongan garis putus-putus,guru melatih anak dalam memegang pensil yang benar, membuat coretan awal bentuk-bentuk huruf hijaiyah, serta melatih anak membuat pola-pola huruf hijaiyah secara klasikal maupun individu. Dari hasil penelitian sebelum menggunakan metode drill anak masih sangat rendah dengan tingkat keberhasilan sebesar 24% atau 3 anak dari 25 anak, setelah pelaksanaan tindakan menggunakan metode drill kemampuan menulis huruf hijaiyah mengalami peningkatan, hasil analisis siklus I sebesar 68%, dan mengalami ketuntasan belajar pada siklus II sebesar 88%.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation (Penilaian dan Evaluasi Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 18 Jul 2024 07:36
Last Modified: 18 Jul 2024 07:36
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/13423

Actions (login required)

View Item View Item