Internalisasi Pendidikan Akhlak Santri Melalui Pembelajaran Kitab Taisirul Khallaq Di Madrasah Diniyah Pondok Pesantren Darussalam Sengon Jombang

Rizqi, Lailatur (2024) Internalisasi Pendidikan Akhlak Santri Melalui Pembelajaran Kitab Taisirul Khallaq Di Madrasah Diniyah Pondok Pesantren Darussalam Sengon Jombang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
20201002_prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
20201002_bab1.pdf

Download (199kB)
[img] Text
20201002_bab2.pdf

Download (303kB)
[img] Text
20201002_bab3.pdf

Download (108kB)
[img] Text
20201002_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (563kB)
[img] Text
20201002_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (150kB)
[img] Text
20201002_bab6.pdf

Download (69kB)
[img] Text
20201002_daftarpustaka.pdf

Download (160kB)
[img] Text
20201002_lampiran-lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penanaman nilai-nilai atau proses internalisasi sangat penting dilakukan oleh seorang ustadz atau guru, karena fenomena pada masa sekarang adalah anak-anak kurang memiliki akhlak yang baik, hal ini dipengaruhi oleh lingkungan, kemajuan zaman dan teknologi. Sehingga ustadz dan madrasah memiliki peranan penting dalam penanaman akhlakul karimah santrinya. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah 1) mendeskripsikan tahap moral knowing pada proses internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq di Madrasah Diniyah Darussalam Sengon Jombang. 2) Mendeskripsikan tahap moral feeling pada proses internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq di Madrasah Diniyah Darussalam Sengon Jombang. 3) Mendeskripsikan tahap moral action pada proses internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq di Madrasah Diniyah Darussalam Sengon Jombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif. Sedangkan pengecekan keabsahan data pada penelitian ini menggunkan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil analisis menunjukkan : 1) Tahap moral knowing, pada proses internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq di Madrasah Diniyah Darussalam Sengon Jombang dilakukan dengan penyampaian materi nilai-nilai pendidikan akhlak dalam kita Taisirul Khallaq yang terdapat 31 bab dengan menggunakan metode ceramah. 2) Tahap moral feeling merupakan tahapan kedua dalam internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq ustadzah menyampaikan cerita dari kehidupan para nabi, ulama’ maupun cerita dari ustadzah sendiri untuk diambil maknanya, serta melalui metode diskusi untuk mengetahui respon para santri. 3) Tahap moral action merupakan tahap terakhir dalam proses internalisasi pendidikan akhlak santri melalui pembelajaran kitab Taisirul Khallaq melalui kegiatan pembiasaan, keteladanan dan nasihat. Dalam megevaluasi para santri ustadzah menggunakan dua teknik yaitu penerapan dalam kehidupan sehari-hari dan ulangan harian (takhosus). Kata Kunci : Internalisasi, Pendidikan Akhlak, Kitab Taisirul Khallaq.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators (Pendidikan Guru dan Pengembangan Profesional Pendidik)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Lailatur Rizqi
Date Deposited: 01 Jul 2024 07:38
Last Modified: 01 Jul 2024 07:38
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/13273

Actions (login required)

View Item View Item