Asfiyah, Maharani Nur (2024) Eksistensi Program Karya Tulis Ilmiah dalam Meningkatkan Literasi Membaca dan Menulis Peserta Didik (Studi Kasus di MAN 2 Nganjuk). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
20201116_PRABAB.pdf Download (662kB) |
|
Text
20201116_bab1.pdf Download (248kB) |
|
Text
20201116_bab2.pdf Download (201kB) |
|
Text
20201116_bab3.pdf Download (186kB) |
|
Text
20201116_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (333kB) |
|
Text
20201116_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (110kB) |
|
Text
20201116_bab6.pdf Download (35kB) |
|
Text
20201116_daftar_pustaka.pdf Download (169kB) |
Abstract
Program karya tulis di MAN 2 Nganjuk merupakan program wajib untuk kelas IX, sebagai upaya untuk menumbuhkan serta meningkatkan kemampuan siswa dibidang penelitian dan penulisan. Selain itu, untuk memenuhi persyaratan kenaikkan kelas dan menjadi salah satu bekal mempersiapkan peserta didik kejenjang selanjutnya. Berkaitan dengan hal tersebut, fokus penelitian pada penelitian ini mengkaji tentang (1) bagaimana program penulisan karya tulis ilmiah dapat meningkatkan kemampuan literasi membaca peserta didik di MAN 2 Nganjuk, (2) bagaimana program penulisan karya tulis ilmiah dapat meningkatkan kemampuan literasi menulis peserta didik di MAN 2 Nganjuk, (3) hal apa saja yang menjadi kendala/hambatan peserta didik mengenai program karya tulis ilmiah di MAN 2 Nganjuk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitiannya yaitu studi kasus dengan memperoleh sumber data dari Kepala Sekolah, Guru Pembimbing, Dan Peserta Didik. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan melakukan wawancara, observasi, dan juga dokumentasi. Analisis data yang dilakukan yaitu dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, sedangkan untuk menguji keabsahan data pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan triangulasi. Hasil dari penelitian ini sesuai dengan fokus penelitian yaitu (1) Program penulisan karya tulis ilmiah dapat meningkatkan kemampuan literasi membaca peserta didik di MAN 2 Nganjuk yaitu: (a) peserta didik lebih sering membaca, (b) pemahaman peserta didik menjadi meningkat, (c) dengan adanya tugas karya tulis ilmiah peserta didik menjadi berpikir kritis. (2) Program karya tulis ilmiah dapat meningkatkan kemampuan literasi menulis peserta didik di MAN 2 Nganjuk yaitu: (a) peserta didik dapat menulis sesuai buku pedoman, (b) peserta didik lebih banyak mempunyai rasa percaya diri. (3) Kendala/hambatan peserta didik mengenai program karya tulis ilmiah di MAN 2 Nganjuk yaitu: (a) kurangnya pemahaman tentang topik yang dipilih, (b) kesulitan membagi waktu karena banyaknya kegiatan, (c) kurangnya sarana dan prasarana.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy (Kurikulum dan Pedagogi Seni Kreatif, Media dan Komunikasi) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | MAHARANI NUR ASFIYAH |
Date Deposited: | 28 Jun 2024 03:11 |
Last Modified: | 28 Jun 2024 03:11 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/13233 |
Actions (login required)
View Item |