Hubungan Konsep Diri dengan Penerimaan Diri pada Penderita HIV di RSUD Kabupaten Kediri

Sari, Luthfi Sarah (2018) Hubungan Konsep Diri dengan Penerimaan Diri pada Penderita HIV di RSUD Kabupaten Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933404813-prabab.pdf

Download (361kB)
[img] Text
933404813-bab1.pdf

Download (201kB)
[img] Text
933404813-bab2.pdf

Download (299kB)
[img] Text
933404813-bab3.pdf

Download (216kB)
[img] Text
933404813-bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (439kB)
[img] Text
933404813-bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (191kB)
[img] Text
933404813-bab6.pdf

Download (88kB)
[img] Text
933404813-DAFTARPUSTAKA.pdf

Download (171kB)
[img] Text
933404813-lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk, (1) mengetahui seberapa besar konsep diri pada penderita HIV, (2) mengetahui seberapa besar penerimaan diri pada penderita HIV, (3) mengetahui ada tidaknya hubungan konsep diri dengan penerimaan diri pada penderita HIV.Yang di latar belakangi oleh seseorang yang terindikasi HIV positif menunjukkan reaksi penolakan dan cenderung tidak menerima dirinya.Penderita mengalami kecemasan, stress, kegoncangan jiwa, diskriminasi dan stigmasasi. Selanjutnya keadaan tersebut akan menghambat pengembangan konsep diri dan penerimaan diri sehingga menimbulkan perasaan rendah diri, merasa dirinya tidak berharga dan menunjukkan tingkah laku yang tidak sesuai Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif asosiatif atau hubungan.Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien HIV yang berobat di RSUD Kabupaten Kediri berjumlah 316 responden dan sampel yang diambil berjumlah 40 responden.Pemilihan sampel menggunakan purposive sampling dengan karakteristik (1) semua pasien HIV yang berobat di RSUD Kabupaten Kediri, (2) laki-laki dan perempuan, (3) berusia 20-45 tahun.Instrument pada penelitian ini adalah skala konsep diri dan penerimaan diri, dan analisis data menggunakan korelasi product moment. Hasil penelitian ini adalah (1) ada hubungan positif antara konsep diri dengan peneriman diri pada penderita HIV, hal ini terlihat pada nilai signifikansi 0,000, dimana p> 0,05 dan nilai korelasi sebesar r = 0,717, sehingga dapat dikatakan semakin tinggi konsep diri maka penerimaan diri semakin tinggi, begitu pula sebaliknya semakin rendah konsep diri maka akan semakin rendah penerimaan diri, (2) tingkat penerimaan diri pada penderita HIV berada pada kategori sedang dengan prosentase sebesar 42,5%, (3) tingkat konsep diri pada penderita HIV berada pada kategori sedang dengan prosentase sebesar 35%.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES (Ilmu Psikologi dan Kognitif) > 1701 Psychology > 170106 Health, Clinical and Counselling Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Psikologi Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 17 Oct 2019 02:07
Last Modified: 17 Oct 2019 02:07
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/778

Actions (login required)

View Item View Item