Farika, Siti (2023) Peranan Pendidikan Pondok Pesantren Dalam Membentuk Karakter Santri Di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an I’anatut Tholibin Kabupaten Blitar. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932124219_prabab.pdf Download (1MB) |
|
Text
932124219_bab1.pdf Download (597kB) |
|
Text
932124219_bab2.pdf Download (553kB) |
|
Text
932124219_bab3.pdf Download (598kB) |
|
Text
932124219_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
932124219_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (596kB) |
|
Text
932124219_bab6.pdf Download (285kB) |
|
Text
932124219_daftarpustaka.pdf Download (396kB) |
|
Text
932124219_lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
932124219_sp.pdf Download (547kB) |
Abstract
ABSTRAK SITI FARIKA, Dosen Pembimbing Dr. H. Ali Anwar M. Ag dan M. Bik Muhtaruddin M.Th.I. Peranan Pendidikan Pondok Pesantren Dalam Membentuk Karakter Santri Di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an I’anatut Tholibin Kabupaten Blitar, Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, IAIN Kediri, 2023. Kata Kunci: peranan pendidikan, karakter santri, pondok pesantren. Pendidikan karakter menjadi bagian penting dalam proses pembentukan akhlak generasi bangsa yang diharapkan dapat menjadi pondasi kuat dalam meningkatkan derajat dan martabat bangsa Indonesia. Karena karakter dipengaruhi oleh lingkungan dimana seseorang tersebut tinggal. Maka Pengaruh pengalaman-pengalaman yang diterima dari lingkungannya sangat mempengaruhi jati diri dan perilaku seseorang tersebut. Sehingga peneliti tertarik untuk melakukan penelitian terkait pembentukan karakter di pondok pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) bagaimana peran pengasuh dalam memberikan pendidikan guna membentuk karakter santri di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an I’anatut Tholibin; (2) dan guna mengetahui metode pendidikan di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an I’anatut Tholibin pondok dalam membentuk karakter santri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif, dimana peneliti mendeskripsikan suatu fenomena yang bersifat faktual dengan menggali data secara mendalam pada objek guna mendapatkan data yang lengkap. Subjek penelitian ini adalah pengasuh maupun ustaz-ustazah, pengurus, serta santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an I’anatut Tholibin Kabupaten Blitar. Objek penelitian ini adalah bagaimana pembentukan karakter dan metode yang dilakukan oleh pengasuh dalam memberikan pendidikan karakter. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan oleh peneliti adalah reduksi data, pemaparan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa: (1) pengasuh memberikan pendidikan karakter pada santri mengenai karakter jujur, sopan santun dan peduli terhadap lingkungan dengan memberikan kegiatan keseharian yang biasa dilakukan dipondok, dan peraturan yang diterapkan dipondok (2) metode pendidikan yang digunakan oleh pondok dalam membentuk karakter santri adalah dengan metode memberikan contoh atau keteladanan yang dicontohkan langsung oleh pengasuh, ustaz-ustazah maupun pengurus pondok; metode pembiasaan diberikan kepada santri dengan melakukan kegiatan pondok dalam kesehariannya dengan tujuan santri menjadi terbiasa akan kebiasaan yang dilakukan; metode memberikan nasihat atau hukuman dilakukan demi memberikan peringatan dan perbaikan kepada santri yang bertindak dengan keinsyafan akan moralitas yang dilperbuat sehingga santri dapat mengevaluasi tingkah lakunya.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1301 Education Systems > 130101 Continuing and Community Education (Pendidikan Berkelanjutan dan Komunitas) 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Siti Farika |
Date Deposited: | 09 Aug 2023 03:40 |
Last Modified: | 09 Aug 2023 03:40 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/9485 |
Actions (login required)
View Item |