Peran Istri Dalam Memenuhi Nafkah Keluarga Ditinjau dari Hukum Islam (Studi Kasus di Desa Rejomulyo Kota Kediri)

Ummah, Vivi Alfia Aimmatul (2020) Peran Istri Dalam Memenuhi Nafkah Keluarga Ditinjau dari Hukum Islam (Studi Kasus di Desa Rejomulyo Kota Kediri). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931102613_Prabab.pdf

Download (619kB)
[img] Text
931102613_Bab 3.pdf

Download (198kB)
[img] Text
931102613_Bab 1.pdf

Download (413kB)
[img] Text
931102613_Bab 2.pdf

Download (572kB)
[img] Text
931102613_Bab 6.pdf

Download (201kB)
[img] Text
931102613_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (470kB)
[img] Text
931102613_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (498kB)
[img] Text
931102613_Daftar Pustaka.pdf

Download (305kB)
[img] Text
931102613_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (807kB)
[img] Text
931102613_suratpernyataan[1].pdf

Download (345kB)

Abstract

ABSTRAK Vivi Alfia Aimmatul Ummah, 2019, PERAN ISTRI DALAM MEMENUHI NAFKAH KELUARGA DITINJAU DARI HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA REJOMULYO KOTA KEDIRI), Skripsi, Progam Studi Hukum Keluarga Islam, IAIN Kediri. Pembimbing (1) Dr. Ulin Na’mah, M.HI., dan (2) Syaiful Bahri, M.HI. Kata Kunci : Hak dan Kewajiban Suami Istri, Istri Pencari Nafkah, Efek dalam keluarga, Peran ganda istri. Hak dan kewajiban berumah tangga seharusnya dilaksanakan dengan tanggung jawab masing-masing antara suami dan istri. Istri berkewajiban untuk melayani suami dan membantu dalam mengurus pekerjaan rumah. Fakta yang peneliti temukan di Desa Rejomulyo Kota Kediri ada berapa orang istri yang menjadi penopang ekonomi dalam keluarga. Meskipun dalam hukum islam diperbolehkan istri bekerja akan tetapi hal tersebut menimbulkan ekses, yaitu intensitas istri dalam melayani dan membantu suami berkurang karena kesibukan bekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran seorang istri dalam pencarian nafkah, beserta tinjauan hukum islam terhadap fenomena ketidaksesuaian peran istri dengan konsep hak dan kewajiban suami istri di Desa Rejomulyo Kota Kediri. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif, yang dimaksudkan untuk mengungkap gejala secara holistik-kontekstual (secara menyeluruh dan sesuai dengan konteks/apa adanya) melalui pengumpulan data dari latar sebagai sumber langsung dengan penelitian sendiri. Pengumpulan data tersebut diambil dari wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Dan proses analisis dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang didapat adalah istri di Desa Rejomulyo berperan ganda. Selain mengurus kebutuhan di rumah, istri juga berperan menjadi tulang punggung keluarga. Dalam tinjauan hukum Islam, terhadap fenomena ketidaksesuaian peran istri dengan konsep hak dan kewajiban suami istri adalah mubah atau diperbolehkan seorang istri untuk membantu dalam mencari nafkah.dengan syarat meminta izin suami

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES (Ilmu Hukum) > 1801 Law and Islamic Law > 180128 Islamic Family Law > 18012813 Nafaqah
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Ahwal Al-Syakhsiyah - Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Vivi Alfia Aimmatul Ummah
Date Deposited: 30 Sep 2022 09:20
Last Modified: 30 Sep 2022 09:20
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/6405

Actions (login required)

View Item View Item