Saputra, Ahmad Bayu (2013) Pola Komunikasi Dalam Produksi Program Acara Talkshow SAKINAH di KSTV Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
933500307-abayusaputra-2012 cover_933500307-abayusaputra-2012 daftisi.pdf Download (68kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 1.pdf Download (32kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 2.pdf Download (216kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 3.pdf Download (48kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (199kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (103kB) |
|
Text
933500307-abayusaputra-2012 bab 6.pdf Download (30kB) |
Abstract
Komunikasi merupakan aspek penting dalam berinteraksi antara sesama manusia dalam kehidupan sehari-hari. Komunikasi yang menggunakan media massa seperti televisi membutuhkan kemasan yang menarik dan sajian yang matang, agar khalayak atau penonton yang menyaksikan dapat menerima dengan baik. Pola komunikasi setiap individu bermacam-macam, komunikasi melalui media massa, seperti televisi harus memiliki karakter yang luwes, agar khalayak pun memiliki kepercayaan sendiri terhadap program acara yang disajikan. Komunikasi digunakan sebagai alat pendekatan dari komunikator kepada komunikan. Oleh sebab itu, komunikasi dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan setiap individu yang memproduksi program acara talkshow sakinah. Dengan demikian komunikasi yang efektif ketika dibangun pada produksi program acara talkshow sakinah, menimbulkan pengaruh yang baik terhadap kelancaran produksi acara tersebut. Penelitian ini bermaksud untuk mendeskripsikan pola komunikasi yang dibangun dalam produksi program acara talkshow sakinah dan menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi pola komunikasi dalam produksi program acara talkshow sakinah di KSTV Kediri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif dan sifat deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam kepada pihak-pihak yang terlibat diantaranya, manajemen siaran, produser program acara talkshow sakinah, presenter program acara talkshow sakinah, dan narasumber dalam program acara talkshow sakinah, serta melalui observasi, dan analisis data dengan beberapa tahap, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa pola komunikasi produksi program acara talkshow sakinah di KSTV Kediri menggunakan pola komunikasi sirkular pada pra produksi program acara dan pola komunikasi sekunder pada tahapan produksi program acara. Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi pola komunikasi tersebut adalah faktor penunjang seperti sumber daya manusia, penguasaan bahasa, sarana komunikasi, kemampuan berpikir, dan faktor penghambat seperti hambatan psikologis, hambatan semantik dan hambatan mekanis.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE (Ilmu Bahasa, Komunikasi dan Budaya) > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 12 Aug 2019 04:25 |
Last Modified: | 12 Aug 2019 04:25 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/573 |
Actions (login required)
View Item |