Hafid, Muhammad (2021) Pengembangan Ekonomi Untuk Kemandirian Pondok Pesantren Salaf Dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Di Pondok Pesantren Al-Falah Ploso Kediri). Masters (S2) thesis, IAIN Kediri.
Text
9250090008_prabab.pdf Download (399kB) |
|
Text
92500920008_bab 1.pdf Download (354kB) |
|
Text
92500920008_bab 2.pdf Download (380kB) |
|
Text
92500920008_bab 3.pdf Download (28kB) |
|
Text
92500920008_bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (422kB) |
|
Text
92500920008_bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (419kB) |
|
Text
92500920008_bab 6.pdf Download (57kB) |
|
Text
92500920008_daftar_pustaka.pdf Download (86kB) |
Abstract
Muhammad Hafid, 2022, Pengembangan Ekonomi Dalam Meningkatkan Kemandirian Pondok Pesantren Salaf Dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Di Pondok Pesantren Al-Falah Ploso Kediri).Keberadaan pendidikan pondok pesantren mampu bertahan hingga saat ini disebabkan pondok pesantren mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman, yakni dengan tetap merawat budaya lama yang telah menjadi tradisi pesantren dan memasukkan hal-hal baru sebagai penunjang perkembangan pendidikan. Salah satunya adalah pengembangan kemandirian ekonomi pada pondok pesantren. Pondok Pesantren Al-Falah Kediri sebagai salah satu pesantren salaf mencoba untuk mewujudkan kemandirian ekonomi dengan mengembangkan berbagai unit usaha pesantren. Usaha tersebut dikelola secara langsung oleh santri dan guru, dari perencanaa, produksi sampai pemasaran. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pondok Pesantren A-Falah dalam memanfaat kanpotensi yang dimiliki untuk melakukan pengembangan ekonomi serta mengetahui upaya yang dilakukan dalam mewujudkan kemandirian Pondok Pesantren secara perspektif ekonomi islam. Jenis penelitian ini menggunakan pendekata deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan metode dokumentasi terhadap sumber terkait. Analisa pengumpulan data menggunakan empat cara, yaitu menelaah seluruh data yang telah didapat, reduksi data, menyusun data hasil reduksi, dan melakukan penafsiran data dalam mengelola hasil sementara menjadi teori substansif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses pengembangan dilakukan dengan memanfaatkan adanya program OPOP (one pesantren one produk) dari pemerintah provinsi jawa timur agar pesantren-pesantren bisa membiayai kebutuhan dan perbaikan sarana dan fasilitas pondok. Dalam penelitian ini menunjukan bahwa 1) Pondok Pesantren Al-falah melakukan beberapa hal untuk meningkatkan indikator penting pengembangan ekonomi ponok pesantren yaitu: meningkatkan SDM dengan soft skill santri melalui pelatihan-pelatihan, membentuk badan usaha milik pesantren dengan tujuan untuk kemandirian keuangan pesantren, memasarkan hasi produksi pondok pesantren dengan membuat media sosial dan mempunyai sales sendiri, membangun kerjasamadengan berbagai pihak terkait. 2) Prinsip ekonomi yang dibangun dalam mewujudkan kemandirian ekonomi oleh Badan Usaha Milik Pesantren (BUMP) Al-Falah Kediri sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi Islam. Wujud kemandirian dengan adanya unit usaha adalah: a. Membantu pembangunan komplek Al-Azhar dan Erlangga, b. Pembangunan pelebaran gedung usaha Bakery Al-falah, c. Pembangunan pagar panjang 30 meter dan tinggi 3 meter, d. Membantu kesejahteraan para ustadz, e. Perbaikan fasilitas proses belajar santri, f. Penambahan transportasi dan peralatan unit usaha. Kata Kunci: Pengembangan Ekonomi, Kemandirian Pondok Pesantren
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Masters (S2)) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150301 Business Information Management (incl. Records, Knowledge and Information Management, and Intelligence) 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150314 Small Business Management |
Divisions: | Program Pascasarjana > Program Studi Magister Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Muhammad Hafid |
Date Deposited: | 18 May 2022 04:46 |
Last Modified: | 18 May 2022 06:21 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/4388 |
Actions (login required)
View Item |