Hubungan Kompetensi Kepribadian Guru Dan Intensitas Mengikuti Sholat Dhuha Berjamaah Dengan Perilaku Religius Siswa Kelas VIII MTsN 1 NGANJUK

Nurhidayati, Nika (2021) Hubungan Kompetensi Kepribadian Guru Dan Intensitas Mengikuti Sholat Dhuha Berjamaah Dengan Perilaku Religius Siswa Kelas VIII MTsN 1 NGANJUK. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932114717_prabab.pdf

Download (2MB)
[img] Text
932114717_bab1.pdf

Download (547kB)
[img] Text
932114717_bab2.pdf

Download (462kB)
[img] Text
932114717_bab3.pdf

Download (362kB)
[img] Text
932114717_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (866kB)
[img] Text
932114717_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (338kB)
[img] Text
932114717_bab6.pdf

Download (319kB)
[img] Text
932114717_daftarpustaka.pdf

Download (423kB)
[img] Text
932114717_lembar pernyataan persetujuan publikasi.pdf

Download (317kB)

Abstract

Perilaku religius merupakan suatu dorongan individu yang berasal dari dalam berupa sikap yang kuat untuk memeluk dan menjalakan ajaran agama serta sebagai cerminan atas ketaatannya terhadap Tuhan. Seringnya orang mempelajari sikap dengan cara meniru sikap dan perilaku yang menjadi model. Factor yang mempengaruhi perilaku religius yaitu faktor dari dalam diri sendiri dan dari lingkungan. Faktor dalam diri sendiri yaitu pengalaman sesorang dalam beragama slaha satunya sholat dhuha. Faktor lingkungan terdiri dari lingkungan keluarga, lingkungan masyarakatdan lingkungan sekolah. Oleh karena itu kepribadian seorang guru menjadi sangat penting dalam pembentukan perilaku religius siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) ada atau tidak hubungan kompetensi kepribadian guru dengan perilaku religious siswa, 2) ada atau tidak hubungan intensitas mengikuti sholat dhuha berjamaah dengan perilaku religious siswa, 3) ada atau tidak hubungan antara kompetensi kepribadian guru dan intensitas mengikuti sholat dhuha berjamaah dengan perilaku religious siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian ini yaitu korelasi ganda, dengan sampel sebanyak 146 siswa kelas VIII MTsN 1 Nganjuk dengan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Instrument yang digunakan adalah angket. Teknik analisis data menggunakan program SPSS versi 24 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) ada hubungan yang positif kompetensi kepribadian guru dengan perilaku religius siswa MTsN 1 Nganjuk dengan nilai korelasi 0.589, termasuk korelasi sedang karena koefisien korelasinya berkisar antara 0.40 – 0.600, 2) ada hubungan yang positif antara intensitas mengikuti sholat dhuha berjamaah dengan perilaku religius siswa MTsN 1 Nganjuk dengan nilai korelasi 0.495, termasuk korelasi sedang karena koefisien korelasinya berkisar antara 0.40 – 0.600 3) ada hubungan yang positif antara kompetensi kepribadian guru dan intensitas mengikuti sholat dhuha berjamaah dengan perilaku religious dengan nilai koefisien korelasi yaitu 0.642, korelasi kuat karena koefisien berkisar antara 0.61 – 0.800.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators (Pendidikan Guru dan Pengembangan Profesional Pendidik)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nika Nurhidayati
Date Deposited: 25 Apr 2022 04:55
Last Modified: 25 Apr 2022 04:55
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/4334

Actions (login required)

View Item View Item