Hubungan Dukungan Sosial Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas Xi Di Smk Pawyatan Daha 1 Kediri

Yuniar, Nisrina Alya (2021) Hubungan Dukungan Sosial Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas Xi Di Smk Pawyatan Daha 1 Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN KEDIRI.

[img] Text
1.932116617_pra bab.pdf

Download (380kB)
[img] Text
2.932116617_bab 1.pdf

Download (254kB)
[img] Text
3.932116617_bab 2.pdf

Download (252kB)
[img] Text
4.932116617_bab 3.pdf

Download (314kB)
[img] Text
5.932116617_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (356kB)
[img] Text
6.932116617_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (237kB)
[img] Text
7.932116617_bab 6.pdf

Download (89kB)
[img] Text
8.932116617_daftar pustaka.pdf

Download (234kB)
[img] Text
9.932116617_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
10.932116617_Lembar Pernyataan Persetujuan Publikasi.pdf

Download (137kB)

Abstract

ABSTRAK NISRINA ALYA YUNIAR, Dosen Pembimbing Dr. H. ALI ANWAR, M.Ag dan RATNA WAHYU WULANDARI, M.Pd. Hubungan Dukungan Sosial Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas XI di SMK Pawyatan Daha 1 Kediri, Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, IAIN Kediri, 2021. Kata Kunci : Dukungan Sosial, Motivasi Belajar Motivasi berperan penting bagi kehidupan siswa yang masih berada dibangku pendidikan. Motivasi tidak pernah lepas dari peran penting untuk mencapai suatu tujuan. Salah satu dari peran motivasi dengan adanya dukungan sosial. Dukungan sosial adalah hubungan interpersonal yang melibatkan dua orang atau lebih untuk memenuhi kebutuhan dasar individu guna mendapatkan rasa aman, hubungan sosial, persetujuan dan kasih sayang. Oleh karena itu, dukungan sosial juga membawa pengaruh positif terhadap motivasi belajar, dimana tidak hanya diri sendiri yang perlu kita tanamkan rasa semangat belajar namun terkadang rasa ingin mendapatkan kepedulian atau dukungan sosial dari orang terdekat juga sangat dibutuhkan untuk mencapai kesuksesan yang kita impikan. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana tingkat dukungan sosial siswa kelas XI SMK Pawyatan Daha 1 Kediri (2) Bagaimana tingkat motivasi belajar siswa kelas XI SMK Pawyatan Daha 1 Kediri (3) Apakah terdapat hubungan antara dukungan sosial terhadap motivasi belajar siswa kelas XI di SMK Pawyatan Daha 1 Kediri. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah (1) Angket/Kuisioner (2) Wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Dukungan Sosial Siswa Kelas XI SMK Pawyatan Daha 1 Kediri ini termasuk dalam kategori tinggi, yakni dengan nilai rata-rata sebesar 56,42. (2) Motivasi Belajar Siswa Kelas XI SMK Pawyatan Daha 1 Kediri termasuk dalam kategori tinggi dengan nilai rata-rata 51,45. (3) Terdapat hubungan antara dukungan sosial terhadap motivasi belajar, hal ini dapat dilihat dari nilai thitung = 3,521 > 2,006 = ttabel, dan Sig.= 0,001 < 0,05 jadi Ho ditolak dan Ha diterima.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education (Pendidikan menengah)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nisrina Alya Yuniar
Date Deposited: 02 Feb 2022 03:04
Last Modified: 02 Feb 2022 03:04
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/3331

Actions (login required)

View Item View Item