Jannah, Miftakhul (2021) Problematika Implementasi E-learning Pada Kelompok Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Di MTsN 7 Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932123317 prabab.pdf Download (2MB) |
|
Text
932123317 1,2,3.pdf Download (604kB) |
|
Text
932123317 4,5.pdf Restricted to Registered users only Download (884kB) |
|
Text
932123317 6,dp.pdf Download (418kB) |
|
Text
932123317 lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
E-learning dapat dijadikan sebagai media pengganti pembelajaran tatap muka. Namun, ada beberapa mata pelajaran yang kurang efektif ketika dilakukan melalui e-learning yaitu kelompok mata pelajaran PAI. Adapun fokus penelitian yang dibahas dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana penerapan e-learning pada kelompok mata pelajaran PAI di MTsN 7 Kediri? (2) Apa saja permasalahan dari penerapan e-learning pada kelompok mata pelajaran PAI di MTsN 7 Kediri? (3) Bagaimana solusi dari permasalahan penerapan e-learning pada kelompok mata pelajaran PAI di MTsN 7 Kediri? Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data yang dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Untuk analisis data menggunakan 3 cara yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan pengamatan serta triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa: (1) Proses penerapan pembelajaran berbasis e-learning pada kelompok mata pelajaran PAI meliputi planning (perencanaan), organizing (pengorganisasian), actuating (pelaksanaan) dan controlling (evaluasi). Planning diawali dengan menentukan tujuan pembelajaran, penyusunan RPP dan menyiapkan bahan ajar. Organizing (pengorganisasian) siswa mengerjakan soal di quizizz, membuat voice note, membuat video, mengamati, memecahkan masalah dan mengerjakan soal di modul. Pelaksanaan diawali dengan kegiatan pembukaan kemudian kegiatan inti dan diakhiri dengan kegiatan penutup. Untuk evaluasi, aspek yang dievaluasi yaitu aspek pengetahuan dan keterampilan. Alat yang digunakan yakni tes lisan dan tes tulis. Pelaksanaan evaluasi dilakukan melalui e-learning, quizizz dan whatsapp yaitu ketika pembelajaran berlangsung, ulangan harian, PTS dan PAS. (2) Permasalahan yang dihadapi ketika pelaksanaan pembelajaran melalui e�learning pada masing-masing mata pelajaran berbeda. Permasalahan�permasalahan tersebut ada yang berasal dari madrasah, guru maupun siswa. (3) Solusi yang diberikan juga berbeda pada masing-masing mata pelajaran sesuai dengan apa yang dipermasalahkan.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation (Penilaian dan Evaluasi Pendidikan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 04:10 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 04:10 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/2505 |
Actions (login required)
View Item |