Makna Ajaran Meditasi Agama Buddha Dalam Membangun Kerukunan Umat beragama (Studi Weekend Mindful Relaxation Vihara Padepokan Dhammadipa Arama di Batu Malang)

Dinda, Anaya (2024) Makna Ajaran Meditasi Agama Buddha Dalam Membangun Kerukunan Umat beragama (Studi Weekend Mindful Relaxation Vihara Padepokan Dhammadipa Arama di Batu Malang). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
20101018_prabab.pdf

Download (4MB)
[img] Text
20101018_bab1.pdf

Download (3MB)
[img] Text
20101018_bab2.pdf

Download (3MB)
[img] Text
20101018_bab3.pdf

Download (3MB)
[img] Text
20101018_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
20101018_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
20101018_bab6.pdf

Download (3MB)
[img] Text
20101018_daftarpustaka.pdf

Download (3MB)
[img] Text
20101018_lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
20101018_pernyataan upload karya ilmiah.pdf

Download (345kB)

Abstract

Meditasi merupakan proses relaksasi untuk melepaskan hal-hal negatif dalam diri sehingga mampu meningkatkan kualitas pengembangan batin dan pengendalian diri. Dalam kegiatan meditasi weekend mindful relaxtation yang diikuti oleh semua umat ini mampu memberikan peluang besar terhadap kerukunan umat beragam di Indonesia sehingga penelitian ini mencoba menganalisis lebih dalam dan menemukan fokus kajiannya. Fokus penelitian ini mencakup dua hal, yakni : 1) Bagaimana proses meditasi ajaran agama Buddha dalam kegiatan weekend mindful relaxation? 2) Bagaimana peserta meditasi memaknai kegiatan weekend mindful relaxation di vihara dhammadipa? Berdasarkan hal tersebut, maka tujuan penelitian ini sebagai sebagai upaya untuk menguraikan proses dari meditasi ajaran Buddha, serta memahami makna kegiatan weekend mindful relaxation menurut peserta meditasi di Vihara Dhammadipa Arama Batu Malang. Jenis penelitian yang digunakan penulis ialah melalui metode kualitatif yang mana suatu fenomena dipaparkan sesuai kenyataan di lapangan dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi Dalam melakukan penelitian ini juga menggunakan teknik analisis data berupa pengumpulan data, reduksi data, kemudian penyajian data, dan terakhir penarikan kesimpulan, serta melakukan pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa: 1) meditasi berguna untuk meningkatkan fokus dan memberikan keseimbangan dalam menyampaikan rasa emosional. Proses meditasi yang dilakukan dalam kegiatan Meditasi Weekend Mindful Relaxation diawali dengan perkenalan pemimpin meditasi, meditasi duduk berkelompok, meditasi berdiri, meditasi berjalan, sharing session, hingga penutupan; 2) makna meditasi bagi peserta kegiatan meditasi weekend mindful relaxation, yaitu a) meditasi sebagai pengembangan batin dalam meningkatkan kesadaran diri penuh, b) meditasi sebagai pengendalian diri. Kegiatan ini menjadi salah satu untuk mewujudkan harmoni kerukunan antar umat beragama karena diikuti oleh latar belakang yang berbeda keyakinan tanpa adanya diskriminasi ataupun berprasangka buruk satu sama lain

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES (Filosofi dan Studi Agama) > 2204 Religion and Religious Studies (Agama dan Studi Agama) > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Studi Agama-agama
Depositing User: DINDA ANAYA
Date Deposited: 20 Nov 2024 07:58
Last Modified: 20 Nov 2024 07:58
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/15846

Actions (login required)

View Item View Item