FAUZIYAH, SYIFA (2019) Studi Komparatif Tingkat Religiusitas Antara Siswa Yang Tinggal Di Ma’had MTsN 2 Kota Kediri Dan Siswa Yang Tinggal Di PP. Al-Amien Kota Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
prabab.pdf Download (774kB) |
|
Text
1 3.pdf Download (639kB) |
|
Text
4 5.pdf Restricted to Registered users only Download (420kB) |
|
Text
6 dp.pdf Download (317kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mendeskripsikan tingkat religiusitas yang dimiliki oleh siswa yang tinggal di Ma’had MTsN 2 Kota Kediri dan siswa yang tinggal di PP. Al-Amien Kota Kediri. Penelitian ini dilakukan di dua tempat yaitu Ma’had MTsN 2 Kota Kediri dan Pondok Pesantren Al-Amien Kota Kediri. Fokus penelitian ini adalah 1) bagaimana tingkat religiusitas siswa yang tinggal di Ma’had, 2) bagaimana tingkat religiusitas siswa yang tinggal di PP. Al�Amien, 3) adakah perbedaan tingkat religiusitas antara siswa yang tinggal di Ma’had dan siswa yang tinggal di PP.Al-Amien. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan angket religiusitas. Adapun jenis penelitian ini adalah studi kasus yang mana kehadiran peneliti bertindak sebagai pengumpul data. Data yang diperoleh melalui penyebaran angket kepada responden dengan populasi 198 orang dengan 176 siswa Ma’had MTsN 2 Kota Kediri dan 22 santri Pondok Pesantren Al-Amien Kota Kediri. Dan untuk teknik analisis data peneliti menggunakan independent sampel t�tes. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) tingkat religiusitas siswa yang tinggal di Ma’had di MTsN 2 Kota Kediri tergolong sedang. Dengan hasil penghitungan angket rata-rata 60,76. 2) tingkat religiusitas siswa yang tinggal di PP. Al-Amien Kota Kediri tergolong sedang. Dengan hasil penghitungan angket rata-rata 61,50. 3) tidak ada perbedaan tingkat religiusitas antara siswa yang tinggal di Ma’had MTsN 2 Kota Kediri dan siswa yang tinggal di Pondok Pesantren Al-Amien Kota Kediri. Dengan hasil penghitungan menggunakan analisis independent sampel t-test diperoleh nilai uji t sebesar t = -8,86 dengan nilai ttabel 1,652 = (-8,86 < 1,652). Subjek dalam penelitian ini memiliki tingkat religiusitas yang sama-sama mendalam.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130302 Comparative and Cross-Cultural Education (Studi Komparatif dan Pendidikan Lintas Budaya) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 22 Apr 2024 02:27 |
Last Modified: | 22 Apr 2024 02:27 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/12418 |
Actions (login required)
View Item |