Peranan Upah Terhadap Loyalitas Karyawan Muslim di PT Payung Pusaka Mandiri

Novitasari, Fuji Rahayu (2016) Peranan Upah Terhadap Loyalitas Karyawan Muslim di PT Payung Pusaka Mandiri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
Halaman Judul_Halaman Pra Bab.pdf

Download (648kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (160kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (244kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (236kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (432kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (453kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (14kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (17kB)
[img] Text
Lampiran-lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (486kB)

Abstract

Loyalitas karyawan dalam bekerja dipengaruhi oleh upah yang diterima. Selain itu, tingkat upah yang sesuai dengan keinginan karyawan atas pekerjaannya juga dapat memacu semangat karyawan untuk bekerja lebih baik, sehingga memberikan pengaruh positif bagi peningkatan hasil kerja karyawan. Dalam hal ini, upah mempengaruhi kepuasan dan bertindak sebagai umpan balik yang dapat menjadikan karyawan menyesuaikan prilakunya dalam bekerja. Namun, sebaliknya di PT Payung Pusaka Mandiri para karyawan justru tetap memiliki loyalitas yang tinggi terhadap perusahaan meskipun mereka hanya mendapatkan upah yang tergolong kecil. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui peranan upah terhadap loyalitas karyawan Muslim di PT Payung Pusaka Mandiri, Bangsongan, Kediri, Jawa Timur. Pada perusahaan tersebut terlihat bahwa karyawannya memiliki motivasi yang tinggi dalam bekerja meskipun dengan upah yang minimal. Padahal untuk saat ini pertumbuhan ekonomi semakin berkembang dan menuntut setiap individu untuk bisa mendapatkan upah yang layak demi terpenuhinya kebutuhan perekonomian keluarganya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan obyek penelitiannya adalah karyawan PT Payung Pusaka Mandiri, Kediri Jawa Timur, dengan mengambil responden beberapa orang dari berbagai level manajemen. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan juga dokumentasi. Sumber data yang di dapat berasal dari data primer yaitu data dari para karyawan perusahaan yang menjadi responden dan juga dari data sekunder yaitu data dokumentasi dari PT Payung Pusaka Mandiri. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa sistem upah yang diterapkan pada PT Payung Pusaka Mandiri yaitu dengan sistem borongan, harian, dan bulanan. Dari penelitian ini bisa disimpulkan bahwa meskipun upahnya rendah namun loyalitas yang di miliki oleh karyawan perusahaan jamu PT Payung Pusaka Mandiri tetap tinggi karena bagi mereka upah tidak terlalu berperan penting dalam meningkatkan loyalitasnya terhadap perusahaan dan mereka bekerja hanyalah sebagai sampingan untuk menambah penghasilan suami dalam meningkatkan perekonomian keluarga. Selain upah ada beberapa faktor lain yang mendorong motivasi mereka agar dapat bekerja lebih baik yaitu dengan memberikan fasilitas yang memadai seperti ruang kerja yang bersih dan ber-AC, tempat ibadah yang nyaman serta pemberian kompensasi lain oleh perusahaan selain upah.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 22 Jul 2019 02:20
Last Modified: 22 Jul 2019 02:20
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/512

Actions (login required)

View Item View Item