Model Pengelolaan Kelas dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD Islamic International School Pesantren Sabilil Muttaqien Kediri

QODAM, M. SOKHIBUL (2017) Model Pengelolaan Kelas dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD Islamic International School Pesantren Sabilil Muttaqien Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
1 HALAMAN JUDUL_12 DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (890kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (163kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (176kB)
[img] Text
BAB IV #2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (300kB)
[img] Text
BAB V #2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (179kB)
[img] Text
BAB VI #2.pdf

Download (99kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (174kB)
[img] Text
Halaman Pengesahan 2_z formulir munaqosah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Guru memiliki peran penting dalam tercapainya tujuan pendidikan. Dalam hal ini guru sebagai ujung tombak dalam sitem pengajaran kepada peserta didik, berhasil atau tidaknya target kurikulum dan aspek-aspek yang terkandung di dalamnya tergantung bagaimana kemampuan guru dalam mengelola kelas.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Bagaimana implementasi model pengelolaan kelas di SD Islamic International School PSM Kediri, (2) Bagaimana motivasi belajar siswa di SD Islamic International School PSM Kediri, (3) Apa faktor pendukung dan penghambat implementasi model pengelolaan kelas dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SD Islamic International School PSM Kediri. Penelitian ini mengunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan di SD Islamic International School PSM Kediri. Pegumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah dan Guru. Sedangkan untuk analisis data dilakukan dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Dan untuk pengecekan keabsahan data dilakukan dengan cara perpanjangan pengamatan, ketekunan pengamatan, dan trianggulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Implementasi model pengelolaan kelas di SD Islamic International School PSM Kediri sudah baik. Hal ini dibuktikan dengan pengaturan formasi tempat duduk yang berubah-ubah, tersedianya fasilitas kelas yang lengkap, menjaga kebersihan dan keindahan kelas, pengaturan organisasi kelas yang terstruktur, dan pengaturan kedisiplinan siswa di dalam kelas, (2) Siswa di SD Islamic International School PSM Kediri memiliki motivasi belajar yang tinggi. Kemampuan guru dalam menerapkan model mengelola kelas mampu meningkatan motivasi belajar siswa. Hal ini dibuktikan dengan perhatian siswa pada guru dan materi yang diterangkan, keaktifan siswa menjawab pertanyaan guru, keceriaan siswa pada saat proses pembelajaran berlangsung. (3) Faktor pendukung dalam pengelolaan kelas di SD Islamic International School PSM Kediri yaitu: Sarana dan prasaran yang memadai, kepatuhan siswa terhadap instruksi yang diberikan guru, dan adanya communication book atau buku penghubung. Adapun faktor penghambatnya yaitu: adanya siswa yang ramai di kelas dan ada siswa yang lupa membawa buku.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130304 Educational Administration, Management and Leadership (Administrasi Pendidikan, Manajemen dan Kepemimpinan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhamad Hamim
Date Deposited: 19 Feb 2019 04:43
Last Modified: 19 Feb 2019 04:43
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/188

Actions (login required)

View Item View Item