S{iddi>q dalam Al-Qur’an (Kajian Tafsir Tematik)

Rosyita, Herlina Dyah (2019) S{iddi>q dalam Al-Qur’an (Kajian Tafsir Tematik). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933300914-prabab.pdf

Download (799kB)
[img] Text
933300914-BAB 1.pdf

Download (555kB)
[img] Text
933300914-BAB 2.pdf

Download (702kB)
[img] Text
933300914-BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
933300914-BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (632kB)
[img] Text
933300914-BAB 5.pdf

Download (442kB)

Abstract

Kejujuran merupakan satu kata sederhana namun di zaman sekarang menjadi sesuatu yang langka dan sangat tinggi harganya. Merosotnya karakter kejujuran pada setiap manusia sangatlah memprihatinkan. Rasulullah Saw menganjurkan umatnya untuk selalu jujur, karena kejujuran merupakan akhlak mulia yang akan membawa manusia kepada kebajikan dan kemanfaatan dunia dan akhirat. Jujur menjanjikan balasan yang berlimpah baik di dunia maupun akhirat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian library research atau penelitian kepustakaan murni. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dokumentasi, yakni mengambil data dari buku, transkip, agenda, catatan, jurnal, dll. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif yakni menyajikan data secara nyata dan sistematis, serta menggunakan metode mawd}u>’i> (tematik), sebuah metode menafsirkan al-Qur’an dengan cara menghimpun ayat-ayat al-Qur’an yang membicarakan satu topik tersebut, serta mengumpulkan data-data lain yang ada kaitannya sebagai data sekunder. Hasil penelitian menjelaskan bahwa s}iddi>q dalam al-Qur’an memiliki makna luas ada yang mencangkup hal perkataan, perbuatan dan di sisi lain juga mencangkup hal-hal yang berkaitan dengan spiritual dan juga berkaitan dengan material dan hubungan sosial, seperti tempat yang baik, sifat baik manusia, zakat, infak, sedekah, kawan, dan lainnya. S}iddi>q memiliki beberapa macam; 1) S}iddi>q dalam lisan, 2) S}iddi>q dalam niat dan berkehendak, 3) S}iddi>q dalam berkeinginan dan dalam merealisasikannya, 4) S}iddi>q dalam bertindak, 5) S}iddi>q kepada Tuhan. Perlu adanya solusi untuk menumbuhkan karakter s}iddi>q diantaranya; 1) Meyakini keesaan Allah Swt 2) Menghindari sifat bohong, dusta, munafik, dan khianat 3) Bertutur kata yang baik 4) Berteman dengan orang jujur 5) Bertanggung jawab 6) Meneladani kisah nabi, Para Sahabat, dan orang-orang Saleh 7) Memegang janji. Dari bersifat s}iddi>q dapat mengambil manfaat diantaranya; 1) Melahirkan ketakwaan serta memperoleh pahala besar, 2) Mengangkat derajat, 3) Membawa kebaikan di dunia dan di akhirat, 4) Mendatangkan ketenangan hati, 5) Menimbulkan cinta sesama manusia.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES (Filosofi dan Studi Agama) > 2204 Religion and Religious Studies (Agama dan Studi Agama) > 220403 Islamic Studies (Studi Islam)
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 02 Mar 2020 07:11
Last Modified: 02 Mar 2020 07:11
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/1064

Actions (login required)

View Item View Item