Solikah, Aisatus (2013) Etika Pendidikan Menurut Al-Zarnuji Dalam Ta‘Lim Al-Muta‘Allim Dan Relevansinya Dengan Sistem Pendidikan Nasional. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
932100610 skripsi.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan karena melihat masalah etika sekarang ini sangat memprihatinkan. Kita bisa melihat seorang anak sering berlaku tidak jujur, berbohong, berperilaku negatif, tidak memiliki rasa hormat terhadap orang lain, dan lain-lain. Kenyataan sekarang pendidikan kita dihadapkan pada pergeseran nilai yang menggambarkan adanya pandangan yang berbeda tentang nilai-nilai yang dianut oleh generasi sebelumnya dengan generasi penerusnya. Yang dulunya sangat menjunjung tinggi adab dan sopan santunnya terhadap guru, sekarang menganggap guru itu sebagai seorang teman. Sesungguhnya banyak pemikir pendidikan yang membahas tentang etika pendidikan, namun jauh sebelumnya sudah banyak pakar pendidikan yang membahas tentang etika pendidikan, salah satunya adalah Al-Zarnu>ji> dengan karyanya kitab Ta‘līm al-Muta‘allim. Dengan latar belakang tersebut penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan dan menganalisis konsep Al-Zarnu>ji> dalam kitab Ta‘līm al-Muta‘allim terutama tentang etika pendidikan., dan untuk mengetahui relevansi etika pendidikan menurut Al-Zarnu>ji> dalam Ta‘līm al-Muta‘allim dengan Sistem Pendidikan Nasional. Sumber primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kitab Ta‘līm Al-Muta‘allim karya Al-Zarnu>ji> dan Undang-undang SISDIKNAS (UU RI No. 20 Th. 2003). Sebagai pendukung adalah buku tentang etika pendidikan dan buku-buku lain yang sesuai. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi yaitu penelitian dengan mengumpulkan dan menelaah buku atau data-data yang tertulis yang berkaitan dengan judul skripsi ini. Dan data yang ada akan dianalisis menggunakan analisis isi. Konsep etika pendidikan yang diungkapkan oleh Al-Zarnu>ji> tujuan pendidikan untuk menghilangkan kebodohan. Sebagai murid harus menghormati guru dan ilmunya. Sebagai guru harus dapat menjaga diri dari hal-hal yang dapat merendahkan martabatnya dihadapan Allah, harus dapat menjadi contoh yang baik untuk murid-muridnya. Konsep etika pendidikan menurut Al-Zarnu>ji> dalam kitab Ta‘līm Al-Muta‘allim sesuai dengan Sistem Pendidikan Nasional. diantaranya tujuan pendidikan sama-sama untuk menghilangkan kebodohan atau mencerdaskan kehidupan bangsa. Selain itu dalam UU Sisdiknas dijelaskan guru harus mempunyai kompetensi kepribadian, Al-Zarnu>ji> menjelaskan guru harus memberi contoh yang baik kepada muridnya. Namun jika kitab ini dijadikan acuan dalam pendidikan harus diimbangi dengan buku pedoman pendidikan yang lebih sesuai dengan perkembangan zaman.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130302 Comparative and Cross-Cultural Education (Studi Komparatif dan Pendidikan Lintas Budaya) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Muh Hamim |
Date Deposited: | 20 Jun 2023 04:51 |
Last Modified: | 20 Jun 2023 08:52 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/8698 |
Actions (login required)
View Item |