Solidaritas Sosial Komunitas Hadrah Muhibbin Nabi Dalam Meningkatkan Aktivitas Keagamaan Remaja Di Desa Sambirejo Kecamatan Pare

Ummah, Afra Zahrotul (2022) Solidaritas Sosial Komunitas Hadrah Muhibbin Nabi Dalam Meningkatkan Aktivitas Keagamaan Remaja Di Desa Sambirejo Kecamatan Pare. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933703317_prabab[1].pdf

Download (617kB)
[img] Text
933703317_bab1[1].pdf

Download (245kB)
[img] Text
933703317_bab2[1].pdf

Download (301kB)
[img] Text
933703317_bab3[1].pdf

Download (253kB)
[img] Text
933703317_bab4[1].pdf
Restricted to Registered users only

Download (241kB)
[img] Text
933703317_bab5[1].pdf
Restricted to Registered users only

Download (195kB)
[img] Text
933703317_bab6[1].pdf

Download (88kB)
[img] Text
933703317_daftarpustaka[1].pdf

Download (155kB)
[img] Text
933703317_suratpernyataan.pdf

Download (328kB)

Abstract

Komunitas hadrah Muhibbin Nabi secara umum sama dengan komunitas hadrah lainnya. Namun hal yang menarik untuk diteliti adalah solidaritas sosial antar anggota yang menjadikan tetap eksisnya komunitas hadrah Muhibbin Nabi ini dalam meningkatkan aktivitas keagamaan remaja di Desa Sambirejo, sebab: Pertama, secara geografis berada di wilayah pinggiran kecamatan Pare, yang memiliki 5 dusun. Yang di daerah tersebut terdapat beberapa titik yang menjadi perumahan, yang rata-rata warga di perumahan tersebut merupakan pendatang. Hal ini menyebabkan adanya berbagai macam karakter penduduk di wilayah tersebut sesuai dengan daerah asal masing-masing. Kedua, secara sosiologis komunitas ini berada di satu wilayah yang penduduknya heterogen dari segi agama, data statistik desa menunjukan bahwa tiga agama di wilayah tersebut yakni Islam, Kristen dan Hindu. Yang mana semua agama tersebut memiliki tempat ibadah masing-masing. Fokus penelitian yang dilakukan ini adalah: 1) Bagaimana bentuk solidaritas sosial pada komunitas hadrah Muhibbin Nabi di Desa Sambirejo Kecamatan Pare? 2) Bagaimana peran solidaritas sosial pada komunitas hadrah Muhibbin Nabi dalam meningkatkan aktivitas keagamaan remaja di Desa Sambirejo Kecamatan Pare?. Penelitian ini menggunakan pendekatan fenomenologi dengan jenis penelitian kualitatif. Peneliti menggunakan teknik purposive sampling dalam menentukan subjek penelitian dan mengambil 5 subjek untuk menggali dan memperoleh data. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah model Miles dan Hubermen yakni dengan tiga tahap aktivitas dalam analisis meliputi reduksi data, penyajian data, serta Penarikan kesimpulan dan verifikasi.Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: 1) Bentuk solidaritas sosial pada komunitas hadrah Muhibbin Nabi adalah solidaritas sosial mekanik yang terlihat dalam berbagai kegiatan seperti gotong-royong, kerjasama dan setia kawan. 2) Peran solidaritas sosial pada komunitas hadrah Muhibbin Nabi yakni meningkatkan semangat, kerja sama serta kepedulian sesama anggota komunitas serta mempererat tali persaudaraan, kekeluargaan serta kekompakan anggota komunitas.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY (Studi Kemasyarakatan, incl : sosiologi) > 1608 Sociology > 160804 Rural Sociology
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: Afra Zahrotul Ummah
Date Deposited: 05 Dec 2022 08:58
Last Modified: 05 Dec 2022 08:58
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/7045

Actions (login required)

View Item View Item