Pengaruh Kinerja Guru Akidah Akhlak Terhadap Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di MAN Kandat

Syaidah, Ira (2018) Pengaruh Kinerja Guru Akidah Akhlak Terhadap Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di MAN Kandat. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932102813-prabab.pdf

Download (357kB)
[img] Text
932102813-bab1.pdf

Download (200kB)
[img] Text
932102813-bab2.pdf

Download (189kB)
[img] Text
932102813-bab3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
932102813-bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
932102813-bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (871kB)
[img] Text
932102813-bab6.pdf

Download (91kB)
[img] Text
932102813-daftarpustaka.pdf

Download (137kB)
[img] Text
932102813-Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (226kB)

Abstract

Kinerja guru merupakan hasil kerja yang diperoleh guru dalam organisasi sekolah setelah melaksanakan tugas dan tanggungjawab yang dimiliki sesuai dengan standar kinerja yang telah ditetapkan. Motivasi belajar adalah perubahan tingkah laku berdasarkan pengalaman yang telah dihadapi agar tercapai tujuan yang diharapkan. Salah satu faktor yang mendukung keberhasilan siswa dalam mencapai tujuan pendidikan adalah guru. Oleh karena itu, guru dituntut untuk selalu meningkatkan kinerjanya agar motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran terus mengalami peningkatan. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana Kinerja guru Akidah Akhlak di MAN Kandat? (2) Bagaimana motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak di MAN Kandat? (3) Adakah pengaruh kinerja guru Akidah Akhlak terhadap motivasi belajar siswa mata pelajaran Akidah Akhlak di MAN Kandat? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan populasi berjumlah 691 siswa, sedangkan jumlah sampel sebanyak 247 siswa. Pengambilan sampel ditentukan dengan teknik simple random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah analisis kendall’s tau. Kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu: (1) kinerja guru Akidah Akhlak di MAN Kandat secara umum dikatakan tinggi dengan rata-rata sebesar 167.05. (2) motivasi belajar siswa di MAN Kandat secara umum dikatakan cukup dengan rata-rata sebesar 73.68. (3) Pengaruh kinerja guru dengan motivasi belajar siswa di MAN Kandat diketahui nilai probabilitas/ sig. (2-tailed) variabel x (0,000) dan variabel y (0.018). Bila dibandingkan dengan nilai dari taraf nyata 0,05 dapat dikatakan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima karena nilai probabilitas lebih kecil dari taraf nyata. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel x terhadap variabel y, maka digunakan koefisien determinasi untuk menghitungnya yaitu: Kuadrat dari koefisien korelasi X 100 = 0,7432 X 100 = 55,2 %. Jadi dapat dikatakan bahwa kinerja (X) memberikan pengaruh terhadap motivasi Siswa (Y) sebesar 55,2% dan sisanya 44,8% dipengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation (Penilaian dan Evaluasi Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 16 Sep 2019 07:24
Last Modified: 16 Sep 2019 07:24
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/666

Actions (login required)

View Item View Item