Aprilia, Vera (2022) Tinjauan Hukum Islam Dan Motivasi Terhadap Praktik Infak Barang Bekas/Rongsok (Studi Kasus Yayasan Al-Ishlah Desa Banjaranyar Kecamatan Kras Kabupaten Kediri). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
931209118_prabab.pdf Download (1MB) |
|
Text
931209118_bab1.pdf Download (489kB) |
|
Text
931209118_bab2.pdf Download (583kB) |
|
Text
931209118_bab3.pdf Download (167kB) |
|
Text
931209118_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (372kB) |
|
Text
931209118_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (455kB) |
|
Text
931209118_bab6.pdf Download (173kB) |
|
Text
931209118_daftarpustaka.pdf Download (178kB) |
Abstract
ABSTRAK Vera Aprilia. Tinjauan Hukum Islam Dan Motivasi Terhadap Praktik Infak Barang Bekas/Rongsok Di Yayasan Al-Ishlah Desa Banjaranyar Kecamatan Kras Kabupaten Kediri, Dosen Pembimbing I H. Abdul Wahab A. Khalil, LC, MA. dan Dosen Pembimbing II Alwi Musa Muzaiyin, SEI, M.Sy, Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah, IAIN Kediri, 2022. Kata Kunci: Infak/sedekah, motivasi, barang bekas Seiring dengan berkembangnya zaman, berkembang juga pemikiran dalam kehidupan umat manusia. Lahir berbagai jenis inovasi dalam berbagai bidang kehidupan salah satunya ialah inovasi dalam hal berinfak/sedekah. Inovasi sedekah dizaman modern ini salah satunya infak/sedekah berupa barang bekas/rongsok. Dimana hal ini merupakan suatu hal yang baru dan belum banyak diterapkan dalam kehidupan masyarakat. Sahnya berinfak/sedekah yaitu memenuhi rukun dan syarat yang telah ditetapkan dalam hukum Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tinjauan hukum Islam dan motivasi mengenai praktik infak barang bekas/rongsok yang diterapkan oleh yayasan AlIshlah Desa Banjaranyar Kecamatan Kras Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dimana dalam pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Ketiga metode tersebut merupakan suatu rangkaian yang paling tepat untuk tujuan memperoleh data penelitian dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana praktik infak barang bekas/rongsok yang dilakukan Yayasann Al-Ishlah, motivasi panitia dan masyarakat selaku penginfak dan bagaimana tinjauan hukum Islam terhadapnya. Hasil penelitian bahwa dalam praktik infak barang bekas/rongsok telah sesuai dengan rukun dan syarat yang di tetapkan dalam hukum Islam. Barang bekas/rongsok sendiri bukan merupakan benda haram. Namun terdapat ayat alQuran yaitu Surat Ali ‘Imran ayat 92 yang menerangkan bahwa sedekah haruslah merupakan sesuatu yang dicintai/disukai. Dalam hal ini, barang bekas/rongsok sendiri merupakan benda yang tergolong berharga bagi sebagian besar masyarakat desa Banjaranyar karena sebelum adanya kegiatan infak barang bekas/rongsok di Yayasan Al-Ishlah, barang bekas/rongsok tersebut biasanya mereka kumpulkan untuk kemudian mereka jual. Motivasi infak barang bekas/rongsok dari panitia ialah dikarenakan banyaknya sampah yang dihasilkan dari kegiatan TPA dan juga Madin yang tentu akan membuat ligkungan menjadi kotor karena banyaknya sampah plastik. Kemudian terdapat pengusulan ide tersebut bersamaan dengan musyawarah pengurus yayasan untuk pembangunan bangunan baru. Sedang motivasi dari pihak masyarakat/penginfak sendiri ialah beramal dengan mudah dengan barang bekas atau rongsok yang mereka miliki ketika karena suatu hal mereka tidak bisa bersedekah dengan uang, juga membuat rumah dan lingkungan mereka menjadi lebih bersih.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES (Ilmu Hukum) > 1801 Law and Islamic Law > 180119 Law and Society (Hukum dan Masyarakat) 18 LAW AND LEGAL STUDIES (Ilmu Hukum) > 1801 Law and Islamic Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial Law, Islamic Contract Law) > 18012716 Waqf, Zakah, Infaq, Shadaqah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Jurusan Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Vera Aprilia |
Date Deposited: | 19 Jul 2022 04:20 |
Last Modified: | 19 Jul 2022 04:20 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/5089 |
Actions (login required)
View Item |