Analisis Produksi Roti Ditinjau Dari Produksi Islam (Studi Kasus UD. Al- Amien Desa Gabru Kec. Gurah Kediri)

Mu'alifah, Salasatul (2021) Analisis Produksi Roti Ditinjau Dari Produksi Islam (Studi Kasus UD. Al- Amien Desa Gabru Kec. Gurah Kediri). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931321214_prabab.pdf

Download (460kB)
[img] Text
931321214_bab1.pdf

Download (342kB)
[img] Text
931321214_bab2.pdf

Download (483kB)
[img] Text
931321214_bab3.pdf

Download (107kB)
[img] Text
931321214_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (131kB)
[img] Text
931321214_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (252kB)
[img] Text
931321214_bab6.pdf

Download (101kB)
[img] Text
931321214_daftarpustaka.pdf

Download (318kB)
[img] Text
931321214_lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (730kB)

Abstract

ABSTRAK SALASATUL MU’ALIFAH, 2021. Analisis Produksi Roti Ditinjau dari Produksi Islam (Studi Kasus UD. Al- Amien Desa Gabru Kec. Gurah Kediri) , Dosen Pembimbing Dr. Andriani, SE, MM dan Dr. Sulistyowati, S. HI. M. EI. Kata Kunci : Produksi Roti, Produksi Islam UD. Al Amien adalah salah satu usaha pembuatan roti kering yang terletak di Desa Gabru Kec. Gurah kediri yang kreatif dan inovatif dalam produksi roti keringnya. Sehingga memiliki banyak keunggulan dibandingkan produksi roti kering lainnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1. Bagaimana produksi roti di UD. Al- Amien Desa Gabru Kec. Gurah? 2.Bagaimana produksi roti di UD. Al- Amien Desa Gabru Kec. Gurah ditinjau dari Produksi Islam? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk memperoleh keabsahan temuan menggunakan teknik ketekunan pengamatan, triangulasi, dan pemeriksaan sejawat melalui diskusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Berdasarkan hasil penelitian pada produsen roti di UD. Al- Amien ini telah menerapkan dan menggunakan proses produksi dengan baik. Dapat dilihat dari modal awal yang berasal dari uang pribadi pemilik usaha, dan alat hibah dari keluarga. Tenaga kerja di UD. Al-Amien dalam melakukan produksi dari awal hingga akhir ada 6 orang karyawan. Untuk pengelolaan dan pemasaran hingga luar kota pada industri roti UD. Al Amien dibagi menjadi bagian produksi dan bagian distribusi. Bahan baku produksi diperoleh langsung dari toko-toko terpercaya dan halal. Dalam proses produksi roti kering sangat diperhatikan kualitas produk dan kebersihannya. 2. Berdasarkan hasil penelitian pada produsen roti di UD. Al- Amien ini telah menerapkan prinsip produksi dalam Islam. Produksi roti di UD. Al-Amien menggunakan bahan yang halal dibeli dengan modal sendiri dan cara yang halal pula, maka sesuai dengan prinsip menghindari produksi yang haram, dan prinsip ketuhanan. Perekrutan tenaga kerja tanpa syarat pendidikan dan usia, produsen mensyaratkan tenaga kerja mempunyai sifat yang dapat dipercaya, sesuai prinsip Islam keberimbangan dengan tidak pilih kasih. UD. Al-Amien menjunjung prinsip motivasi berdasarkan keimanan yakni kejujuran dan amanah dalam mengolah dan menjual produk yang berkualitas, tercermin dari proses memperoleh bahan baku langsung dari toko-toko terpercaya, dan dalam proses memproduksi roti kering sangat memperhatikan kualitas produk dan kebersihan. Hal tersebut sekaligus juga sesuai dengan azas manfaat dan maslahat.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150306 Industrial Relations
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150314 Small Business Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Mokamad Mahbub Junaidi
Date Deposited: 30 May 2022 03:52
Last Modified: 30 May 2022 03:52
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/4520

Actions (login required)

View Item View Item