Adnan, Afdi Putu (2021) Hubungan Keaktifan Belajar Dengan Hasil Belajar Pada Pembelajaran Daring PAI Siswa Kelas VII Di SMP Negeri 1 Semen Kab. Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
![]() |
Text
932102117_Prabab.pdf Download (587kB) |
![]() |
Text
932102117_bab1.pdf Download (168kB) |
![]() |
Text
932102117_bab2.pdf Download (167kB) |
![]() |
Text
932102117_bab3.pdf Download (261kB) |
![]() |
Text
932102117_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (277kB) |
![]() |
Text
932102117_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (106kB) |
![]() |
Text
932102117_bab6.pdf Download (91kB) |
![]() |
Text
932102117_daftarpustaka.pdf Download (102kB) |
![]() |
Text
932102117_lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Hasil belajar merupakan tolak ukur keberhasilan siswa dalam proses pembelajaran. Untuk dapat mencapai keberhasilan tersebut maka siswa harus belajar dengan sungguh-sungguh. Hasil belajar dapat dipengaruhi oleh 2 faktor baik internal maupun eksternal. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar adalah faktor internal yang meliputi kebiasaan belajar, motivasi belajar, dan keaktifan belajar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan antara keaktifan belajar siswa dengan hasil belajar pada pembelajaran daring siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Semen Kabupaten Kediri. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan metode analisis korelasional. Populasi pada penelitian ini adalah semua siswa kelas VII yang berjumlah 230 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata acak yang ada dalam populasi tersebut, dan diambil dengan jumlah sampel sebanyak 146 responden. Pengumpulan data menggunakan metode angket dan dokumentasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa keaktifan belajar siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Semen Kab. Kediri masuk dalam kategori yang tinggi dengan nilai rata-rata 52,85. Sedangkan hasil belajar pembelajaran daring PAI siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Semen Kab, Kediri tergolong dalam kategori tinggi dengan nilai rata-rata 83,47. Kemudian untuk hasil uji hipotesis diketahui dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,933 yang artinya masuk dalam kategori sangat kuat. Hal tersebut menunjukkan bahwa adanya hubungan signifikansi yang sangat kuat dan terarah antara keaktifan belajar siswa dengan hasil belajar pada pembelajaran daring PAI siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Semen Kab. Kediri.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation (Penilaian dan Evaluasi Pendidikan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Afdi Putu Adnan |
Date Deposited: | 09 Apr 2025 06:08 |
Last Modified: | 09 Apr 2025 06:08 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/3299 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |