Peran usaha ekonomi di Wisata Religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil Kelurahan Setono Gedong dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kediri

Hasanah, Uswatun (2018) Peran usaha ekonomi di Wisata Religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil Kelurahan Setono Gedong dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931339714 Pra BAB.pdf

Download (1MB)
[img] Text
931339714 BAB 1.pdf

Download (447kB)
[img] Text
931339714 BAB 2.pdf

Download (517kB)
[img] Text
931339714 BAB 4.pdf

Download (505kB)
[img] Text
931339714 BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (451kB)
[img] Text
931339714 BAB 6.pdf

Download (155kB)
[img] Text
931339714 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (272kB)
[img] Text
931339714 Lampiran.pdf

Download (1MB)

Abstract

Kegiatan ekonomi adalah suatu usaha untuk meningkatkan daya dan taraf hidup masyarakat, karena dengan semakin meningkatnya pertumbuhan ekonomi maka kebutuhan masyarakat akan terpenuhi. Usaha ekonomi di wisata religi Syekh Wasil ini adalah sebuah paguyupan warung kopi yang menyediakan jasa wisata kuliner. Pendapatan masyarakat tidak dapat dipisahkan dari peran usaha ekonomi wisata religi Syekh Syamsuddin AL�Wasil. Sejak makam Syekh Syamsuddin Al-Wasil diresmikan menjadi obyek wisata religi menjadikan pendapatan masyarakat lebih meningkat dengan pesat. Kesejahteraan masyarakat akan meningkat apabila salah satu indikator kesejahteraan telah terpenuhi terutama pada aspek pendapatan. Fokus penelitian ini adalah : (1) Bagaimana usaha ekonomi di wisata religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil Kelurahan Setono Gedong? (2) Bagaimana peran usaha ekonomi di wisata religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil Kelurahan Setono Gedong Kota Kediri dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat? Untuk mencapai tujuan tersebut, maka digunakan pendekatan kualitatif dengan analisis deskriptif. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi. Data dianalisis dengan cara mereduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Usaha ekonomi di wisata religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil Kelurahan Setono Gedong memberikan pengaruh yang besar terhadap pendapatan masyarakat Setono Gedong Kota Kediri. Dengan adanya wisata religi Syekh Wasil memberikan peluang lapangan pekerjaan yang selanjutnya mendorong semangat aktivitas wirausaha masyarakat dan meningkatkan perekonomian masyarakat Kelurahan Setono Gedoong Kota Kediri. (2) Peran usaha ekonomi di wisata religi Syekh Syamsuddin Al-Wasil begitu besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sebagaimana temuan penelitian menunjukkan bahwa besarnya penghasilan pedagang yang berada di kawasan wisata religi Syekh Wasil mencapai Rp. 3.000.000,- sampai Rp.4.000.000,-/bulan. Hal ini bisa dibuktikan dengan pendapatan masyarakat sebelum makam Syekh Wasil diresmikan dan sesudah diresmikan menjadi obyek wisata religi di Jawa Timur. Perekonomian masyarakat meningkat sesudah makam Syekh Wasil diresmikan menjadi wisata religi di Jawa Timur. Jika perekonomian meningkat, maka bisa dikatakan bahwa kehidupan masyarakat Kelurahan Setono Gedong Kota Kediri semakin sejahtera.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 14 ECONOMICS (Ekonomi) > 1402 Applied Economics > 140216 Tourism Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: User Repo
Date Deposited: 28 Jul 2021 02:43
Last Modified: 28 Jul 2021 02:43
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/2416

Actions (login required)

View Item View Item