Hubungan Partisipasi Siswa Dalam Ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) dengan Religiusitas Siswa di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020

Apriliyanto, Yola (2020) Hubungan Partisipasi Siswa Dalam Ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) dengan Religiusitas Siswa di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932133716_PRA BAB.pdf

Download (688kB)
[img] Text
932133716_BAB I.pdf

Download (360kB)
[img] Text
932133716_BAB II.pdf

Download (382kB)
[img] Text
932133716_BAB III.pdf

Download (490kB)
[img] Text
932133716_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (778kB)
[img] Text
932133716_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (241kB)
[img] Text
932133716_BAB VI.pdf

Download (121kB)
[img] Text
932133716_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (330kB)
[img] Text
932133716_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Religiusitas merupakan fenomena yang berkembang pada individu manusia, artinya individu dapat memiliki tingkat religiusitas yang tinggi (berkembang dengan baik) tetapi juga bisa memiliki tingkat religiusitas yang rendah (tidak berkembang dengan baik). Dalam upaya membentuk religiusitas seseorang dibutuhkan faktor eksternal utamanya faktor lingkungan dan pendidikan. Salah satu bentuk usaha yang dilakukan sekolah dalam meningkatkan sikap religiusitas siswa adalah dengan memberikan wadah kerohanian Islam. Pokok masalah dalam skripsi ini adalah Hubungan Partisipasi Siswa Dalam Ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) dengan Religiusitas Siswa di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020 dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1) Bagaimana tingkat partisipasi siswa dalam ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020? 2) Bagaimana tingkat religiusitas siswa yang mengikuti ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020? 3) Apakah terdapat hubungan partisipasi siswa dalam ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) dengan religiusitas siswa di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020? Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode korelatif yang didukung teknik pengumpulan data melalui penyebaran angket dan dokumentasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMAN 1 Tanjunganom yang mengikuti ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) yaitu berjumlah 60 siswa. Semua populasi dalam penelitian ini dijadikan responden mengingat jumlahnya kurang dari 100 sehingga penelitian ini termasuk dalam penelitian populasi. Hasil penelitian menyimpulkan 1) Partisipasi siswa dalam ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020 termasuk dalam kategori tinggi dengan nilai rata-rata 3,12 2) Religiusitas siswa yang mengikuti ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020 termasuk dalam kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata 3,38 3) Terdapat hubungan partisipasi siswa dalam ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam (SKI) dengan religiusitas siswa di SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk tahun pelajaran 2019/2020 dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,686 dan nilai sig. sebesar 0,000. Sumbangan efektif variabel partisipasi siswa dalam ekstrakurikuler Sie Kerohanian Islam terhadap religiusitas siswa dalam penelitian ini sebesar 47% dan termasuk dalam tingkat hubungan yang kuat.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy (Kurikulum dan Pedagogi Agama)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 14 Dec 2020 03:58
Last Modified: 14 Dec 2020 03:58
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/1923

Actions (login required)

View Item View Item