Komunikasi Interpersonal Antara Kyai Dengan Santri Dalam Mengamalkan Ajaran Sholawat Wahidiyah Di Pondok Pesantren Kedunglo Miladiyyah Kota Kediri

Karim, Mohammad Abdur Rozaqi (2023) Komunikasi Interpersonal Antara Kyai Dengan Santri Dalam Mengamalkan Ajaran Sholawat Wahidiyah Di Pondok Pesantren Kedunglo Miladiyyah Kota Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
933504916 _prabab.pdf

Download (980kB)
[img] Text
933504916 _bab1.pdf

Download (531kB)
[img] Text
933504916 _bab2.pdf

Download (983kB)
[img] Text
933504916 _bab3.pdf

Download (215kB)
[img] Text
933504916 _bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (410kB)
[img] Text
933504916 _bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (224kB)
[img] Text
933504916 _bab6.pdf

Download (203kB)
[img] Text
933504916 _daftarpustaka.pdf

Download (416kB)
[img] Text
933504916 _lembarpernyataanpersetujuanpublikasi.pdf

Download (201kB)

Abstract

KARIM MOHAMMAD ABDUR ROZAQI. 2023 Komunikasi Interpersonal Antara Kyai Dengan Santri Dalam Mengamalkan Ajaran Sholawat Wahidiyah di Pondok Pesantren Kedunglo Miladdiyyah Kota Kediri, Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Kediri. Pembimbing (1)Dr. Taufik Alamin, SS, M.Si dan Pembimbing (2)Dr. Khaerul Umam, M.Ud Kata kunci : Komunikasi Interpersonal, Sholawat, Kyai, Santri Penelitian ini dilatar belakangi oleh beragamnya latar belakang santri sehingga hal ini menjadikan komunikasi sebagai sarana untuk menyampaikan suatu metode guna menjalin hubungan agar menjadi baik, sebagaimana halnya pesantren menyatukan setiap individu dengan perbedaan masing-masing. Hambatan-hambatan dalam komunikasi sering sekali ditemukan. Ditandai dengan adanya aspek kejujuran, tolong menolong dan bahkan aspek kepedulian sudah banyak dilanggar, Murid yang tidak hormat pada guru dan lain sebagainya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana komunikasi interpersonal santri dan kyai di pondok pesantren. Metode Penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teori komunikasi interpersonal. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara mendalam observasi dan dokumentasi. Objek penelitian ini adalah di kawasan pondok pesantren Kedunglo Miladiyyah Kota Kediri. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa komunikasi interpersonal antara santri dan kyai di pondok pesantren Kedunglo Miladiyyah berjalan dengan baik dimana hambatan dalam berkomunikasi dapat diatasi dengan baik antara kyai dan santri. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian pada proses komunikasi interpersonal antara Kyai dengan Santri dan menjelaskan kelima aspek karakteristik efektivitas komunikasi interpersonal milik DeVito, yaitu keterbukaan (openness), empati (emphaty), sikap mendukung (supportiveness), sikap positif (positiveness), dan keseteraan (equality).

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE (Ilmu Bahasa, Komunikasi dan Budaya) > 2099 Other Language, Communication and Culture > 209999 Language, Communication and Culture not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: MOHAMMAD ABDUR ROZAQI KARIM
Date Deposited: 11 Nov 2024 06:21
Last Modified: 11 Nov 2024 06:21
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/15710

Actions (login required)

View Item View Item