Masfarohah, Siti (2024) Pengembangan Media Pembelajaran E-Modul Interaktif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas IV Pada Mata Pelajaran IPAS Di MI Miftahul Falaah Kota Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
20206016_prabab.pdf Download (1MB) |
|
Text
20206016_bab1.pdf Download (362kB) |
|
Text
20206016_bab2.pdf Download (464kB) |
|
Text
20206016_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (536kB) |
|
Text
20206016_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
20206016_bab5.pdf Download (204kB) |
|
Text
20206016_daftarpustaka.pdf Download (199kB) |
|
Text
20206016_lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
|
Text
20206016_pernyataanpersetujuanpublikasi.pdf Download (114kB) |
Abstract
Media pembelajaran merupakan perangkat pembelajaran yang berfungsi sebagai alat atau menyalurkan informasi kepada peserta didik. Contohnya adalah media pembelajaran interaktif. Media pembelajaran interaktif adalah salah satu media yang dapat dipahami sebagai suatu perangkat lunak yang tersusun dari penggabungan berbagai elemen multimedia seperti teks, gambar, animasi, video dan audio yang disajikan secara interaktif untuk tujuan pengajaran. Pada Kegiatan pembelajaran, peneliti menemukan bahwa peserta didik kelas IV mengalami kesulitan dalam mempelajari materi IPAS. Sehingga nilai hasil belajar peserta didik kurang maksimal. Untuk mengatasi hal tersebut, tujuan penelitian dan pengembangan sebagai berikut: (1) Mengetahui pengembangan media pembelajaran E-modul interaktif pada mata pelajaran IPAS Kelas IV di MI Miftahul Falaah Kota Kediri. (2) Mengetahui kelayakan media E-modul interaktif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV pada mata pelajaran IPAS di MI Miftahul Falaah Kota Kediri. (3) Mengetahui keefektifan media E-modul interaktif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV pada mata pelajaran IPAS di MI Miftahul Falaah Kota Kediri. Jenis Penelitian yang digunakan adalah menggunakan pendekatan penelitian R&D (Research and Development). Penelitian ini mengikuti model ADDIE yang terdiri dari lima tahap: Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Instrumen dalam penelitian adalah wawancara, observasi, angket respon peserta didik, validasi ahli media, validasi ahli materi serta pretest dan posttest untuk mengetahui hasil belajar peserta didik. Subjek penelitian ini adalah 22 peserta didik kelas IV sebagai uji coba media pembelajaran media e-modul interaktif di MI Miftahul Falaah Kota Kediri. Hasil penelitian dan pengembangan media pembelajaran e-modul interaktif ini menunjukkan bahwa: (1) pada pengembangan media e-modul interaktif ini awal yang dilakukan adalah menganalisis kebutuhan, karakteristik peserta didik kelas IV, analisis kurikulum, dan analisis materi. Hasil validasi yang dilakukan oleh ahli se-bagai yaitu 78,6% untuk ahli materi 1 dan 90,6% ahli materi 2, sedangkan ahli me-dia1 mendapatkan 97,3% dan 78,6% dari validator ahli media 2. (2) sedangkan dari hasil belajar peserta didik, dilakukan uji pretest dan posttest. Yang mana menunjukkan bahwa uji coba kelompok kecil mendapatkan 94% dan kelompok besar 95% yang mana e-modul interaktif layak digunakan. Kemudian Hasil ini dihitung dengan rata-rata N-Gain score sebesar 78,04% dalam kriteria tinggi. Maka dapat disimpulkan bahwa media tersebut dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik di MI Miftahul Falaah Kota Kediri.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education (Pendidikan dasar) 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy (Kurikulum dan Pedagogi Seni Kreatif, Media dan Komunikasi) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | SITI MASFAROHAH |
Date Deposited: | 19 Dec 2024 06:20 |
Last Modified: | 19 Dec 2024 06:20 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/15410 |
Actions (login required)
View Item |