Pengaruh Debt To Equity Ratio (DER) Terhadap Return On Equity (ROE) (Studi Bank Umum Syariah Yang Terdaftar Di OJK Tahun 2020 – 2023)

Isnainin, Risya Ardea (2024) Pengaruh Debt To Equity Ratio (DER) Terhadap Return On Equity (ROE) (Studi Bank Umum Syariah Yang Terdaftar Di OJK Tahun 2020 – 2023). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
934216619_PRABAB.pdf

Download (858kB)
[img] Text
934216619_BAB1.pdf

Download (337kB)
[img] Text
934216619_BAB2.pdf

Download (325kB)
[img] Text
934216619_BAB3.pdf

Download (365kB)
[img] Text
934216619_BAB4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (492kB)
[img] Text
934216619_BAB5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (271kB)
[img] Text
934216619_BAB6.pdf

Download (197kB)
[img] Text
934216619_DAFTARPUSTAKA.pdf

Download (257kB)
[img] Text
934216619_Lembar Pernyataan Persetujuan Publikasi.pdf

Download (103kB)

Abstract

RISYA ARDEA ISNAININ, Dosen Pembimbing I Dr. Hj. Naning Fatmawatie, SE, MM, dan Dosen Pembimbing II Ulfi Dina Hamida, M.Pd, Pengaruh Debt To Equity Ratio (DER) Terhadap Return On Equity (ROE) (Studi Bank Umum Syariah Yang Terdaftar Di OJK Tahun 2020 – 2023) Kata Kunci: Kata Kunci: Debt To Equity Ratio, Return On Equity. Rasio Debt To Equity Ratio merupakan rasio untuk mengetahui perbandingan utang dan modal perusahaan untuk membiayai kegiatan operasionalnya. Return On Equity yaitu rasio yang menggambarkan laba perusahaan yang telah dipotong berbagai tanggung jawab dan pajak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi Debt To Equity Ratio dan Return On Equity serta pengaruh Debt To Equity Ratio terhadap Return On Equity pada Bank Umum Syariah yang terdaftar di OJK periode 2020-2023. Pendekatan kuantitatif dan data sekunder dari web Otoritas Jasa Keuangan dan web masing-masing bank. digunakan dalam penelitian ini. Data yang digunakan adalah laporan keuangan triwulan yang telah dipublikasi oleh Bank Umum Syariah tahun 2020-2023 dengan sampel sebanyak 64. Analisis korelasi dan analisis regresi linier sederhana dipakai dalam metode analisis data. Penelitian ini juga menggunakan uji asumsi klasik dan menggunakan program IBM SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi Debt to Equity Ratio Bank Umum Syariah yang terdaftar di OJK berdasarkan analisis statistik yang dilakukan berada pada kondisi sedang. Sedangkan, kondisi Return On Equity Bank Umum Syariah berdasarkan analisis statistik berada pada kategori sedang. Hasil analisis korelasi antara Debt to Equity Ratio dan Return On Equity Bank Umum Syariah yang terdaftar di OJK sebesar sebesar -.298 hal ini memiliki makna bahwa antara DER dan ROE memiliki hubungan lemah dan berlawanan arah. Sebesar -2.458 dengan probabilitas sebesar 0.017 yang berarti Ha diterima dan H0 ditolak. Hasil koefisien determinasi Debt to Equity Ratio berpengaruh sebesar 8,9% dan sisanya sebesar 91,1% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian yang dilakuakan.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 14 ECONOMICS (Ekonomi) > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Risya Ardea Isnainin
Date Deposited: 05 Sep 2024 07:45
Last Modified: 05 Sep 2024 07:45
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/14581

Actions (login required)

View Item View Item