Peran Kelompok Pembuidaya Ikan Lele Putra Tanjung Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Desa Tanjungkalang Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk

Sari, Anisa Nurmala (2024) Peran Kelompok Pembuidaya Ikan Lele Putra Tanjung Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Desa Tanjungkalang Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
934116519_prabab.pdf

Download (2MB)
[img] Text
934116519_bab1.pdf

Download (3MB)
[img] Text
934116519_bab2.pdf

Download (1MB)
[img] Text
934116519_bab3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
934116519_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text
934116519_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
934116519_bab6&daftarpustaka.pdf

Download (2MB)
[img] Text
934116519_Persetujuan Publikasi Anisa.pdf

Download (295kB)

Abstract

Kelompok pembudidaya ikan lele Putra Tanjung merupakan masyarakat penggiat budidaya ikan air tawar yang memiliki kesamaan tujuan yaitu untuk bekerja sama menghadapi permasalahan yang sering terjadi pada usaha budidaya ikan lele agar dapat mengembangkan usaha budidaya. Pokdakan memberikan akses yang dibutuhkan dalam usaha budidaya, meliputi sektor permodalan, aspek produksi, pengembangan sumber daya manusia, pemasaran, akses dengan pemerintah maupun dinas terkait untuk mendapat pelatihan-pelatihan dan seminar, serta bantuan sarana dan prasarana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kegiatan kelompok budidaya ikan lele Putra Tanjung, serta peran kelompok budidaya ikan lele Putra Tanjung dalam meningkatkan pendapatan masyarakat. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Fokus penelitian ditujukan untuk mengetahui kegiatan dan peran kelompok Putra Tanjung dalam meningkatkan pendapatan masyarakat khususnya yang tergabung dalam kelompok. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kegiatan kelompok pembudidaya ikan lele Putra Tanjung memberikan dampak baik pada beberapa aspek, yaitu pada aspek aspek produksi telah meningkatkan sejumlah aset dan penerapan strategi budidaya yang menghasilkan produksi ikan meningkat, pada aspek permodalan ditanggung bersama dan bahkan mendapat stimulan dari pemerintah sehingga tidak ada kendala yang berarti, pada aspek tenaga kerja mengutamakan penumbuhkembangan potensi anggota melalui pelatihan dan seminar yang diadakan pemerintah serta dinas terkait, sedangkan pada aspek pemasaran telah memiliki target pasar yang jelas dengan jangkauan yang luas. 2) Peran kelompok pembudidaya ikan lele Putra Tanjung dalam meningkatkan pendapatan masyarakat di Desa Tanjungkalang Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk dapat dilihat dari 4 indikator, yaitu sebagai kelas belajar bagi anggota yang bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemandirian anggota dalam budidaya ikan, sebagai unit produksi kelompok telah memproduksi ikan lele dengan sasaran pasar pada mitra usaha atau agen-agen besar yang dapat memanen lele dalam jumlah besar, sebagai unit usaha kelompok telah meningkatkan perekonomian anggotanya melalui pengelolaan modal yang baik, sedangkan sebagai tempat bekerjasama kelompok telah mendapatkan solusi dalam mengelola usaha budidaya ikan lele dari proses produksinya hingga bagaimana memasarkan hasil produksi.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 14 ECONOMICS (Ekonomi) > 1401 Economic Theory > 140104 Microeconomic Theory
14 ECONOMICS (Ekonomi) > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Anisa Nurmala Sari
Date Deposited: 13 May 2024 07:30
Last Modified: 13 May 2024 07:30
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/12670

Actions (login required)

View Item View Item