PANDANGAN MASYARAKAT TUBAN TERHADAP PELAKSANAAN PROGRAM “TUBAN BANGGA” (TUBAN MBANGUN KELUARGA) DALAM UPAYA MEMINIMALISIR ANGKA PERCERAIAN (Studi Kasus di Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban)

IRMAWATI, YENI (2024) PANDANGAN MASYARAKAT TUBAN TERHADAP PELAKSANAAN PROGRAM “TUBAN BANGGA” (TUBAN MBANGUN KELUARGA) DALAM UPAYA MEMINIMALISIR ANGKA PERCERAIAN (Studi Kasus di Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban). Undergraduate (S1) thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI KEDIRI.

[img] Text
20301050_bab1.pdf

Download (626kB)
[img] Text
20301050_bab2.pdf

Download (471kB)
[img] Text
20301050_bab3.pdf

Download (430kB)
[img] Text
20301050_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (506kB)
[img] Text
20301050_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (461kB)
[img] Text
20301050_bab6.pdf

Download (312kB)
[img] Text
20301050_daftarpustaka.pdf

Download (418kB)
[img] Text
20301050_lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
20301050_prabab.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK IRMAWATI, YENI. Dosen pembimbing Dr. Ulin Na’mah, M.HI dan Afifah Mayaningsih, S.PD., M.H. “Pandangan Masyarakat Tuban Terhadap Pelaksanaan Program “Tuban Bangga” (Tuban Mbangun Keluarga) Dalam Upaya Meminimalisir Angka Perceraian (Studi Kasus Di Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban). Skripsi, Program Studi Hukum Keluarga Islam, Fakultas Syariah, IAIN Kediri, 2024. Kata Kunci : Pandangan Masyarakat, Tuban Bangga (Tuban Mbangun Keluarga), Perceraian Program Tuban Bangga (Tuban Mbangun Keluarga) ini dilahirkan karena program SUSCATIN yang mana program ini diciptakan pemerintah pusat tersebut dirasa kurang efektif di Kabupaten Tuban sehingga menyebabkan angka perceraian di Kabupaten Tuban masih meningkat tinggi dalam pertahunnya, oleh karena itu Kemenag Tuban menciptakan sebuah program inovasi tersebut untuk digunakan dalam meminimalisir angka perceraian yang terdapat di Kabupaten Tuban. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan penelitian hukum empiris. Pendekatan yang digunakan peneliti dalam penelitian ini yaitu pendekatan sosiologis. Penelitian ini bersifat deskriptif. Responden adalah warga masyarakat Kecamatan Kerek. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah kasus perceraian mengalami kenaikan pada tahun 2022, namun mengalami penurunan pada tahun 2023. Terkait adanya penurunan angka perceraian di Kabupaten Tuban merupakan sebuah keberhasilan dari adanya program Tuban Bangga. Mekanisme pelaksanaaan program Tuban Bangga adalah pada awalnya Kemenag Tuban merumuskan dan menetapkan judul program, yakni “Tuban Bangga” (Tuban Mbangun Keluarga). Kemudian peresmian program Tuban Bangga oleh Bupati Tuban di Pemda Kabupaten Tuban. Program ini sama seperti dengan program SUSCATIN dengan metode ceramah dan sosialisasi program Tuban Bangga beserta kegiatan lainnya di siarkan juga melalui media sosial serta tatap muka kepada masyarakat. Pelaksanaan program Tuban Bangga kepada masyarakat Kabupaten Tuban bersama dengan narasumber lintas sektoral (Dinas kesehatan, Puskesmas, KUA setempat, PLKB, Dinas Pendidikan, Pihak Kecamatan, Tokoh Agama, dan lain-lainnya). Unsur-unsur mekanisme yang menjadi faktor keberhasilan tersebut ditentukan oleh beberapa hal berikut : Pembimbing atau narasumber yang kompeten, Materi bimbingan yang mudah di pahami, Metode pelaksanaan bimbingan yang menarik. Masyarakat Kecamatan Kerek mengapa memiliki pandangan yang positif terhadap program Tuban Bangga ini karena materi yang diberikan atau materi yang ditekankan sangat relevan dengan kondisi kehidupan rumah tangga para masyarakat. Bahwa masyarakat Kerek seringkali menghadapi problem rumah tangga berupa ekonomi dan perselisihan terus-menerus. Sedangkan materi yang di sosialisasikan terdapat sinergi untuk mengatasi permasalahan ekonomi dan permasalahan perselisihan tersebut. Adapun rujukan materi tentang cara-cara mengatasi masalah rumah tangga adalah buku Pondasi Keluarga Sakinah yang mana buku ini diterbitkan oleh Kemenag.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES (Ilmu Hukum) > 1801 Law and Islamic Law > 180113 Family Law (incl. Islamic Family Law, Munakahat)
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Ahwal Al-Syakhsiyah - Hukum Keluarga Islam
Depositing User: YENI IRMAWATI
Date Deposited: 03 Apr 2024 04:33
Last Modified: 03 Apr 2024 04:33
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/12356

Actions (login required)

View Item View Item