Binarti, Arum (2023) Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian Buket Snack Tahun 2022 (Studi Kasus Pada Toko Kado Unyu Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.
Text
931318218_PraBab.pdf Download (758kB) |
|
Text
931318218_Bab1.pdf Download (313kB) |
|
Text
931318218_Bab2.pdf Download (209kB) |
|
Text
931318218_Bab3.pdf Download (289kB) |
|
Text
931318218_Bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (363kB) |
|
Text
931318218_Bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (235kB) |
|
Text
931318218_Bab6.pdf Download (46kB) |
|
Text
931318218_Daftar_Pustaka.pdf Download (1MB) |
|
Text
931318218_Lembar Pernyataan Persetujuan Publikasi.pdf Download (132kB) |
Abstract
BINARTI, ARUM. 2023. “Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian Buket Snack Tahun 2022 (Studi Kasus Pada Toko Kado Unyu Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek)” Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Dosen Pembimbing Dr. Andriani, SE,MM dan Ririn Tri Puspita Ningrum, M.S.I : Program Studi Ekonomi Syariah, IAIN Kediri. Kata Kunci: Harga, Keputusan Pembelian, Toko Kado Unyu Harga merupakan jumlah nilai yang ditukar oleh pembeli demi memperoleh kemanfaatkan atas kepemilikan produk dan jasa. Harga menjadi satu elemen bauran pemasaran sehingga menghasilaka pendapatan. Keputusan pembelian merupakan tahapan proses keputusan konsumen untuk memilih produk atau merek yang mana yang benar-benar ingin di beli. Penelitian ini bertujuan untuk bagaimana harga bucket snack di Toko Kado Unyu Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek, keputusan pembelian dalam memilih buket snack di toko Kado Unyu Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek, dan bagaimana pengaruh harga terhadap keputusan pembelian buket snack di Toko Kado Unyu Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek. Metode dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah konsumen buket snack di Toko Kado Unyu di Tahun 2022 dari Bulan Januari hingga Desember yang jumlahnya tidak terhingga. Penentuan sampel yaitu menggunakan random sampling, yakni teknik pengumpulan sampel dimana sampel pertama ditentukan acak. Penentuan jumlah sampel memakai tabel Isaac dan Michael. Maka sampel yang digunakan pada penelitian ini sebesar 349 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan tabel output SPSS, diketahui bahwa t diketahui thitung sebesar 20,021 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara harga terhadap keputusan pembelian buket snack di Toko Kado Unyu. Selanjutnya berdasarkan uji F tabel diatas diketahui F sebesar 19,488 dengan nilai signifikan 0,000. Maka dapat disimpulkan bahwa harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian Selanjutnya diketahui koefisien determinasi atau R square sebesar 0,553 atau 55,3%. Artinya besarnya pengaruh harga terhadap keputusan pembelian sebesar 55,3% sedangkan sisanya 44,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak terdapat dalam variabel penelitian.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES (inc : Akuntansi, Perbankan, Manajemen, Pemasaran, Pariwisata, dll) > 1503 Business and Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | ARUM BINARTI |
Date Deposited: | 23 Jan 2024 06:43 |
Last Modified: | 23 Jan 2024 06:43 |
URI: | https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/11604 |
Actions (login required)
View Item |