Model Pendidikan Kecakapan Hidup (life skill) bagi Remaja di Panti Asuhan Al-Jauhar Gondang Kabupaten Kediri

PEBRIANTO, NASRUL (2017) Model Pendidikan Kecakapan Hidup (life skill) bagi Remaja di Panti Asuhan Al-Jauhar Gondang Kabupaten Kediri. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
1 COVER_2 HALAMAN DEPAN.pdf

Download (793kB)
[img] Text
3 BAB I nasrul fix 1,2,3,4,5,6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (855kB)
[img] Text
4 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (138kB)
[img] Text
5 LAMPIRAN FOTO 1_scan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Abstract

Pendidikan merupakan bagian yang yang integral dalam kehidupan. Oleh karena itu, harus dirancang model pendidikan yang membekali peserta didik dengan kecakapan hidup (life skills). Tujuan dari pendidikan life skills ini agar anak didik dapat memiliki karakter yang baik, cara berfikir yang positif, mempunyai bekal keterampilan-keterampilan sehingga mereka siap menghadapi dunia luar. Selanjutnya, life skills juga harus dilaksanakan pada lembaga nonformal salah satunya yaitu LKSA. Sebagai lembaga sosial, wajib memberikan ketrampilan pilihan life skills terutama personal skills sebagai pengembangan cara berfikir dan vocational skills (ketrampilan kewirausahaan). Dengan memiliki ketrampilan tersebut, diharapkan anak asuh memiliki bekal kerja di masa depan yang mendukung pencapaian taraf hidup yang lebih baik serta dapat menolong peserta didik khususnya remaja untuk memiliki harga diri dan kepercayaaan diri. Hal ini karena remaja merupakan usia rawan dimana kenakalan remaja sering terjadi. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pelaksanaan personal skills, pelaksanaan vocational skills serta faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan life skills bagi remaja di panti asuhan Al-Jauhar Gondang Kabupaten Kediri. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan tiga metode pengumpulan data, yaitu wawancara, metode observasi dan metode dokumentasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Untuk menganalisis data, penulis menggunakan teknik deskriptif dengan membuat gambaran yang sistematis dan faktual dan analisisnya dilakukan melalui tiga jalur yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Untuk pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan pengamatan dan triangulasi. Dalam hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) pelaksanaan personal skills bagi remaja di panti asuhan Al-Jauhar Gondang Kabupaten Kediri melalui kegiatan rutin keagamaan yaitu sholat jama’ah, mengaji al-Qur’an, mengaji kitab kuning (Musyawarah Syawir), membaca doa, kultum, sekolah sore (mu’alimin). kegiatan extra keagamaan diantaranya khitobah, rebana, qiro’at dan kaligrafi. Kemudian melalui piket-piket. 2) Pelaksanaan vocational skill melalui usaha yaitu peternakan, pertanian, perikanan, koperasi kecil, dan menjahit. 3) Faktor pendukung pelaksanaan life skills di panti asuhan Al-jauhar yakni peran alumni, sarana-prasarana memadai, bimbingan dari para ustadz, baroqah, koordinasi yang baik, pemberian bisharoh dan tujuan jelas. Sedangakan faktor penghambatnya yakni kurangnya tenaga kependidikan, standart nilai dan evaluasi belum ada, kurangnya management pengelolaan dan pengelolaan keuangan serta kemampuan anak asuh yang berbeda-beda.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1301 Education Systems > 130108 Technical, Further and Workplace Education (Pendidikan dan pelatihan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 04 Mar 2019 09:48
Last Modified: 04 Mar 2019 09:48
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/212

Actions (login required)

View Item View Item