Distorsi Penafsiran Ahmadiyah Qadian tentang Kenabian Mirza Ghulam Ahmad : Kajian Tentang Tafsir Ayat Khātaman Nabiyyīn, Ahmad, dan Al Masīh Perspektif Ahmadiyah Qadian

Shofyan, Muhammad (2013) Distorsi Penafsiran Ahmadiyah Qadian tentang Kenabian Mirza Ghulam Ahmad : Kajian Tentang Tafsir Ayat Khātaman Nabiyyīn, Ahmad, dan Al Masīh Perspektif Ahmadiyah Qadian. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
903300709-prabab.pdf

Download (606kB)
[img] Text
903300709-bab1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
903300709-bab2.pdf

Download (1MB)
[img] Text
903300709-bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
903300709-bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
903300709-bab5.pdf

Download (561kB)
[img] Text
903300709-DAFTARPUSTAKA.pdf

Download (432kB)
[img] Text
903300709-lampiran.pdf

Download (297kB)

Abstract

Menurut pandangan umum umat Islam, ajaran Ahmadiyah Qadian dianggap melenceng dari ajaran Islam sebenarnya karena mengakui Mirza Ghulam Ahmad sebagai nabi. Oleh karena itu, sahabat-sahabatnya pun dianggap sama seperti sahabat di masa Rasulullah saw. Dan setelah sang “nabi” wafat, ia akan digantikan oleh para penerusnya yang menyandang gelar “khalifah”. Aliran Ahmadiyah menyatakan diri sebagai Islam sejati. Organisasinya rapi, keuangannya padat, kerjanya agak lambat namun berbekas pada penganut penganutnya. Justru karena kerapian organisasi dan kepadatan uangnya, maka Ahmadiyah pikatannya sangat menarik, jeratannya sangat lekat dan sekujur tubuhnya kelihatan rapi. Namun demikian, pada hakikatnya di balik itu, pada darah yang mengalir dalam tubuhnya, rumah tempat bernaungnya, pelindung tempat berteduhnya, semua itu merupakan kenyataan-kenyataan yang sangat berlawanan dengan lahirnya. Distorsi penafsiran ini yang menjadikan umat Islam merasa resah, bahkan aliran Mirza Ghulam Ahmad ini telah menyatakan dirinya sebagai organisasi bentukan Tuhan, sebagai Islam sejati , dan hanya satu yang masuk sorga dari 73 pecahan ummat Islam itu. Karenanya, kedudukan hanya Ahmadiyah Qadianlah satu-satunya yang masuk sorga dari 73 pecahan ummat itu, telah mendorong orang-orang Ahmadiyah Qadian untuk tugas suci mengIslamkan kembali kaum Muslimin, atau dengan kata lain, mengajak kaum muslimin masuk dalam firqah Ahmadiyah Qadian.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES (Filosofi dan Studi Agama) > 2204 Religion and Religious Studies (Agama dan Studi Agama) > 220403 Islamic Studies (Studi Islam)
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Jurusan Ilmu Hadits
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 04 Nov 2019 03:34
Last Modified: 04 Nov 2019 03:34
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/810

Actions (login required)

View Item View Item