Pengaruh Kompetensi Personal Guru dan Kompetensi sosial Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas XI di SMA Dharma Wanita Kediri

Muda’i, Ahmad (2017) Pengaruh Kompetensi Personal Guru dan Kompetensi sosial Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas XI di SMA Dharma Wanita Kediri. Masters (S2) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
COVER_Halaman Awal DWE.pdf

Download (633kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (419kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (388kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (396kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (998kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (564kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (383kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (297kB)
[img] Text
Halaman belakang oke_tabel-f-0-05.pdf
Restricted to Registered users only

Download (784kB)

Abstract

Motivasi belajar merupakan suatu hal yang komplek. Banyak faktor yang dapat dijadikan bahan penelitian tentang motivasi tersebut. Diantaranya adalah kompetensi personal guru dan kompetensi sosial guru. Kedua hal tersebut dapat mempengaruhi hasil motivasi belajar siswa di sekolah. Berdasarkan uraian di atas peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian tentang pengaruh kompetensi personal guru dan kompetensi sosial guru terhadap motivasi belajar siswa. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui kompetensi personal dan sosial guru PAI, motivasi belajar siswa, pengaruh kompetensi personal guru terhadap motivasi belajar, pengaruh kompetensi sosial guru terhadap motivasi belajar, dan pengaruh kompetensi personal guru dan kompetensi sosial guru terhadap motivasi belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian regresi atau pengaruh. Dari populasi sebanyak 76 siswa, diambil sample sejumlah 65 siswa. Penentuan jumlah sampel menggunakan tabel krecjie. Instrumen yang digunakan adalah angket, dan dokumentasi. Tehnik analisis uji hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi personal guru PAI dikategorikan baik dengan nilai rata-rata sebesar 115,66, kompetensi sosial guru PAI dikategorikan cukup dengan nilai rata-rata sebesar 105,91, dan motivasi belajar siswa kelas XI dikategorikan baik dengan nilai rata-rata sebesar 110,02. Hasil analisis regresi (ujihi potesis) menunjukkan bahwa terdapat koefisien korelasi sebesar 0,412 dan signifikan. Serta diketahui bahwa variabel kompetensi personal guru dan kompetensi sosial guru mempengaruhi variabel motivasi belajar siswa yaitu sebesar 17%, dan 83% tapi tidak signifikan dan banyak dipengaruhi oleh faktor lain hal inilah yang menyebabkan Ha ditolak dan Ho diterima.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Masters (S2))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130302 Comparative and Cross-Cultural Education (Studi Komparatif dan Pendidikan Lintas Budaya)
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 11 Apr 2019 01:34
Last Modified: 11 Apr 2019 01:34
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/309

Actions (login required)

View Item View Item