Analisis Terhadap Akad Tabarru„ Di PT.Prudential Life Assurance ditinjau dari FATWA DSN-MUI No.53/DSN-MUI/III/2006 (studi Kasus PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto)

Wadilah, Nurul Setyo (2019) Analisis Terhadap Akad Tabarru„ Di PT.Prudential Life Assurance ditinjau dari FATWA DSN-MUI No.53/DSN-MUI/III/2006 (studi Kasus PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
931200615 prabab.pdf

Download (1MB)
[img] Text
931200615 BAB I.pdf

Download (531kB)
[img] Text
931200615 BAB II.pdf

Download (843kB)
[img] Text
931200615 BAB III.pdf

Download (336kB)
[img] Text
931200615 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (557kB)
[img] Text
931200615 BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (519kB)
[img] Text
931200615 BAB VI.pdf

Download (295kB)
[img] Text
931200615 DAFTAR PUSTAKA , LAMPIRAN2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Akad tabarru„ adalah akad perjanjian antara dua orang atau lebih tanpa mengharapkan imbalan dari pihak lain. Tabarru„ bermaksud memberikan dana kebajikan secara ikhlas untuk tujuan saling membantu satu sama lain sesama peserta takaful, ketika di antara mereka ada yang mendapat musibah. Akad tabarru„ dilakukan dengan tujuan kebaikan dan mengharap pahala dari Allah SWT. Dana tabarru„ berarti ketika seseorang berniat untuk mengeluarkan dana tolong menolong tidak boleh diambil kembali. Sedangkan secara praktek, peserta merupakan pihak yang berhak menerima tabarru „ Fokus penelitian ini adalah:1)Bagaimana penerapan sistem akad tabarru„ di PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto?2)Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap akad tabarru„ di PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto?. Penelitian ini digunakan untuk mengetahui penerapan akad tabarru„ di PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto dan dianalisis menggunakan fatwa DSN-MUI No.53/DSN-MUI/III/2006 untuk mengetahui keadaan dan fenomena yang sesuai dengan analisis akad Tabarru’ dan untuk mengetahui apakah dalam akad tabarru„ terdapat suatu penyimpangan atau tidak. Di samping itu, pada zaman sekarang ini akad tabarru„ sangat dibutuhkan masyarakat untuk saling membantu sesama manusia khususnya umat muslim. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data yang dikumpulkan adalah data primer dengan menggunakan metode pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan deskriptif sehingga penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan akad tabarru„ yang ada pada PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto. Berdasarkan peneliti yang dilakukan, peneliti dapat menyimpulkan bahwa akad tabarru„ pada PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto telah sesuai dengan Fatwa DSN-MUI Nasional tentang Akad tabarru„ pada Asuransi Syariah dan Reasuransi Syariah. Akan tetapi ada di PT. Prudential Life Assurance Harvest Agency MJ3 Mojokerto adanya sistem pengembalian dana tabarru„ pada peserta asuransi. Seharusnya tidak boleh ada pengembalian, karena dana kontribusi yang diberikan oleh peserta mengandung dana tabarru„ yang disamakan dengan hibah. Karena hibah yang diberikan haram untuk diambil kembali karena sifatnya adalah tolong-menolong dengan mengharap ridho dari Allah SWT.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES (Ilmu Hukum) > 1801 Law and Islamic Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial Law, Islamic Contract Law) > 18012713 Takaful (Islamic Insurance)
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Muh Hamim
Date Deposited: 14 Jan 2021 02:18
Last Modified: 14 Jan 2021 02:18
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/1996

Actions (login required)

View Item View Item