UPAYA SEKOLAH DALAM MENANGANI KENAKALAN SISWA DI SMK ISLAM KUNJANG KEDIRI

Ulfah, Mariya (2018) UPAYA SEKOLAH DALAM MENANGANI KENAKALAN SISWA DI SMK ISLAM KUNJANG KEDIRI. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Kediri.

[img] Text
932135514_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (239kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini mengungkapkan tentang upaya sekolah dalam menanganai kenakalan siswa di SMK Islam Kunjang Kediri dan dampaknya untuk mengubah karakter seorang anak (siswa) untuk menjadi lebih baik. Tujuan lainnya untuk mendeskripsikan upaya sekolah dalam menangani kenakalan siswa dalam membentuk karakter siswa.Teori-teori yang digunakan sebagai landasan dalam penelitian ini adalah berbagai teori tentang kenakalan siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian Studi Kasus. Bertujuan untuk mendeskripsikan dan menelaah secara mendalam mengenai bentuk kenakalan yang terjadi di SMK Islam Kunjang Kendiri, bentuk kegiatan dan dampak pelaksanaan kegiatan yang dilakukan oleh SMK Islam Kunjang Kediri dalam menangani kenakalan siswa. Sesuai dengan pendekatan ini, kehadiran peneliti sangat penting, karena peneliti adalah instrumen kunci untuk menangkap makna yang ada. Teknik analisis data deskriptif, yaitu dengan cara menelaah data, mereduksi data, menyusun data dan mengategorikan data. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan uji kredibilitas, uji transfermability, uji dependability dan uji confirmability. Hasil penelitian ini adalah 1) Bentuk kenakalan siswa di SMK Islam Kunjang Kediri, bahwa siswa SMK Islam Kunjang Kediri dalam mengenai kenakalan ada beberapa penyebabnya, diantaranya yaitu bolos sekolah, telat berangkat sekolah, atribut kelengkapan sekolah, kerapian memakai baju, pulang sekolah belum waktunya pulang dan bertengkar. Dari hal tersebut maka kenakalan siswa perlu diperhatikan, 2) bentuk kegiatan dalam menangani kenakalan siswa di SMK Islam Kunjang Kediri ini sekolah menciptakan bentuk kegiatan antara lain, bentuk kegiatan TKJ, bentuk kegiatan musik, bentuk kegiatan banjari dan bentuk kegiatan pramuka, diharapkan dengan adanya bentuk kegiatan sekolah dapat menangani kenakalan siswa, 3) Dengan adanya kegiatan sekolah siswa dapat mengembangkan potensi dan bakat selama mengikuti kegiatan sekolah dan dapat memiliki sikap dan akhlak yang baik. Kata Kunci : Kegiatan Sekolah, Kenakalan Siswa, SMK Islam Kunjang Kedir

Item Type: Thesis (Skripsi, Tesis, Disertasi) (Undergraduate (S1))
Subjects: 13 EDUCATION (Pendidikan) > 1303 Specialist Studies In Education > 130305 Educational Counselling (Konseling Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Yudi Sumarsono
Date Deposited: 26 Nov 2020 03:53
Last Modified: 26 Nov 2020 03:53
URI: https://etheses.iainkediri.ac.id:80/id/eprint/1825

Actions (login required)

View Item View Item